Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/01/2022, 22:45 WIB
Revi C. Rantung,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Hana Malasan mendapat pengalaman baru dengan membintangi film Ben & Jody, karya produksi Visinema Pictures.

Dalam film itu, Hana memerankan tokoh yang bernama Rinjani.

Hana merasa senang mendapat kesempatan membintangi film karya sutradara Angga Dwimas Sasongko itu.

Apalagi ini pengalaman pertamanya bermain di film genre action.

“Waktu diajakin senang banget, dan siapa yang enggak tahu Filosofi Kopi kan. Dan kali ini action, semakin menarik,” kata Hana dalam jumpa pers film Ben & Jody di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (18/1/2022).

Baca juga: Beradegan Laga di Ben & Jody, Aghniny Haque Senang Kena Tendang Yayan Ruhian

 

Pengalaman mengesankan dari film itu adalah beradegan laga dengan Yayan Ruhian.

“Dan kapan lagi main action sama Kang Yayan. Ini pengalaman baru main di genre action,” tutur dara kelahiran Bandung, 28 Juni 1991 itu.

Film Ben & Jody mengisahkan tentang Ben yang keluar dari Filosofi Kopi. Ben akhirnya memutuskan pulang ke kampung halamannya dan menjadi petani kopi.

Di kampungnya Ben juga aktif membela lahan para petani yang diincar oleh perusahaan.

Sampai akhirnya Ben hilang dan dicari oleh Jody.

Baca juga: Film Ben & Jody Suguhkan Adegan Tembak-menembak dan Gunakan Senjata Asli

Selain Chicco Jerikho, Rio Dewanto serta Hana Malasan, film ini juga dibintangi Yayan Ruhian, Aghniny Haque, Luna Maya dan masih banyak lagi .

Film Ben & Jody akan tayang di bioskop pada 27 Januari 2022 mendatang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com