Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Squid Game Kembali Catatkan Sejarah, Masuk 4 Nominasi di SAG Awards ke-28

Kompas.com - 13/01/2022, 13:07 WIB
Vincentius Mario,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

Sumber Soompi

KOMPAS.com - Serial Squid Game kembali mencetak sejarah dengan masuk empat nominasi di Screen Actors Guild (SAG) Awards ke-28.

Dilansir dari Soompi, Kamis (13/1/2022), SAG Awards secara resmi mengumumkan daftar nominasi tahun ini.

Pada Rabu (12/1/2022), SAG Awards mengumumkan Squid Game menjadi serial TV non-Inggris pertama yang dinominasikan untuk sebuah penghargaan.

Squid Game dinominasikan untuk Outstanding Performance by an Ensemble in a Drama Series, yang merupakan hadiah utama dalam kategori drama SAG Awards.

Baca juga: Fakta O Yeong Su, Pemeran Squid Game yang Raih Golden Globe di Usia 77 Tahun

Dalam kategori itu, Squid Game bersaing dengan The Handmaid's Tale, The Morning Show, Succession, dan Yellowstone.

Aktor Squid Game, Lee Jung Jae dan Jung Ho Yeon, juga masuk nominasi untuk Outstanding Performance by a Male Actor in a Drama Series.

Pada nominasi tersebut, Lee Jung Jae akan berhadapan dengan Brian Cox, Billy Crudup, Kieran Culkin, dan Jeremy Strong.

Sementara itu, Jung Ho Yeon masuk nominasi bersama Jennifer Aniston, Elisabeth Moss, Sarah Snook, dan Reese Witherspoon, untuk Outstanding Performance by a Female Actress in a Drama Series.

Baca juga: Makin Populer Usai Bintangi Squid Game, Jung Ho Yeon Akui Tak Bisa Makan

Selain itu, Squid Game juga masuk nominasi untuk kategori Penampilan Aksi Luar Biasa oleh Ansambel Stunt dalam Serial Televisi.

Nomine lain untuk penghargaan tersebut termasuk Cobra Kai, The Falcon and the Winter Soldier, Loki, dan Mare of Easttown.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Soompi
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com