Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hibahkan 2 Bonekanya, Ivan Gunawan: Kalian Semuanya Heboh

Kompas.com - 09/01/2022, 16:44 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Merasa keberadaan dua bonekanya telah membuat kehebohan, desainer Ivan Gunawan memilih untuk memberikan boneka-boneka miliknya itu pada orang lain.

Ivan memastikan, boneka itu sudah tidak lagi bersama dirinya.

"Sudah enggak ada," kata Ivan singkat, seperti dikutip dari YouTube Insert Story.

Bahkan sambil berseloroh, Ivan mengatakan memilih untuk memelihara orang dibandingkan boneka.

Baca juga: Ivan Gunawan Sewa Babysitter untuk Rawat Spirit Doll, Digaji Rp 7,5 Juta dengan Tugas Ringan

"Saya sudah enggak piara boneka lagi. Sekarang saya mau miara orang aja," ujar Ivan.

Mengenai keberadaan dua boneka miliknya itu, Ivan mengaku sudah memberikannya kepada orang lain.

"Saya kasih orang," ucap Ivan singkat. 

Ivan juga menjelaskan alasannya tak lagi memiliki boneka-boneka tersebut tak lain karena kehebohan yang ditimbulkan. 

"Karena alasannya membuat onar," kata Ivan.

Baca juga: Ivan Gunawan Jelaskan Tugas 2 Babysitter yang Urus Spirit Doll Miliknya

"Kalian semuanya heboh. Jadi saya memilih untuk tidak memelihara lagi," lanjutnya.

Diberitakan sebelumnya, Ivan memiliki dua boneka yang diberi nama Miracle dan Marvelous.

Ivan Gunawan merawat boneka itu selayaknya seorang bayi yang hidup.

Selain diajak berjemur dan memakai baju khusus, spirit doll milik Ivan Gunawan juga diberikan parfum mahal masing-masing satu.

Ia bahkan rela menyewa jasa babysitter dengan bayaran cukup mahal.

Termasuk menyewa jasa babysitter dengan gaji Rp 7,5 juta untuk mengurus bonekanya.

"Tujuh setengah juta gue bayar setiap bulan pokoknya kalau anak gue lagi main, mereka enggak boleh ganggu, berdiri doang sampai anak gue manggil," kata Ivan Gunawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com