Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agensi Ungkap Bintang Snowdrop, Kim Mi Soo, Meninggal Mendadak

Kompas.com - 05/01/2022, 16:05 WIB
Cynthia Lova,
Kistyarini

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Aktris Kim Mi Soo meninggal dunia. Kim Mi Soo meninggal dunia di usianya yang ke-31 tahun.

Berita duka tersebut diumumkan oleh agensi Kim Mi Soo, Landscape Entertainment.

"Kami menyampaikan berita duka. Kim Mi Soo meninggal mendadak pada 5 Januari," tulis Landscape Entertainment, dilansir Soompi, Rabu (5/1/2022).

Namun Landscape tidak memberi penjelasan detail mengenai penyebab kematian bintang drama Snowdrop tersebut.

Agensi tersebut hanya mengatakan bahwa keluarga Kim Mi Soo sangat terpukul atas kematian aktris tersebut.

Baca juga: Kim Mi Soo, Bintang Drama Snowdrop, Meninggal Dunia

Oleh karena itu, Landscape Entertainment meminta masyarakat maupun media tak berspekulasi mengenai kepergian Kim Mi Soo.

"Dari lubuk hati yang paling dalam, kami meminta Anda tidak membuat rumor ataupun berita spekulatif agar keluarga yang ditinggalkan bisa mengenang mendiang Kim Mi Soo dengan hormat," kata Landscape Entertainment.

Atas permintaan keluarga pemakaman Kim Mi Soo akan dilangsungkan secara tertutup.

Sebelumnya, jenazah Kim Mi Soo disemayamkan di rumah duka Taneung Sungsim.

"Sekali lagi, kami mengucapkan belasungkawa kepada keluarga," pungkas Landscape Entertainment.

Kim Mi Soo muncul dalam banyak drama terkenal. Termasuk drama Hi Bye Mama, The School Nurse Files, dan menjadi cameo Yumi's Cells.

Proyek terbarunya, ia membintangi drama Snowdrop yang tayang di JTBC.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com