Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Foto Profil Instagram Jimin BTS Buat Penggemar Terkejut, Ada Apa?

Kompas.com - 07/12/2021, 14:35 WIB
Firda Janati,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

Sumber Koreaboo

KOMPAS.com - ARMY, penggemar boy group BTS, baru menyadari ada sesuatu yang mengganjal di foto profil Instagram pribadi Jimin BTS.

Foto profil tersebut berasal dari photobook konsep Map of The Soul On:E.

Sekilas memang tak ada yang aneh dengan foto profil Jimin. Ia terlihat menawan seperti biasanya.

Namun, saat dilihat dengan jeli, terdapat sebuah tulisan di bagian leher Jimin.

Rupanya, foto profil yang digunakan Jimin itu merupakan hasil dari editan seorang penggemar yang diunggah di situs blog Korea Selatan, Tistory.

Baca juga: 7 Member BTS Buat Akun Instagram Pribadi, Pakai Username Unik

Penggemar tersebut menggunakan nama pengguna 1013x1995. Ia menambahkan kata "Your Filter" di bagian leher Jimin.

Sementara di foto aslinya dalam photobook tidak terdapat tulisan apapun.

Kata "Your Filter" itu mengacu pada lagu solo Jimin yang berjudul "Filter".

Penggemar yang beruntung foto hasil editannya dipakai Jimin langsung mengungkapkan perasaanya melalui blog Tistory.

Baca juga: Akun Instagram V BTS Pecahkan Rekor, Tercepat Dapat 10 Juta Followers

"Gak mungkin... Apa? Bagaimana ini bisa terjadi?!" tulis penggemar tersebut, dilansir dari Koreaboo, Selasa (7/12/2021).

ARMY pun bertanya-tanya bagaimana Jimin bisa menemukan foto tersebut dan dijadikannya foto profil Instagram.

Beberapa ARMY bahkan bercanda Jimin BTS mencari sendiri foto tersebut.

Kemudian, menemukannya di Google dan menjadikan itu sebagai foto profil akun Instagram pribadinya.

Berikut link akun Instagram Jimin BTS, https://www.instagram.com/j.m/?hl=id.

Baca juga: Intip Keseruan Interaksi Hyung Line BTS di Instagram

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Koreaboo
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com