JAKARTA, KOMPAS.com - Arie Untung terkejut ketika pertama kali mendengar kabar meninggalnya adik Alvin Faiz, Ameer Azzikra pada Senin (29/11/2021).
Duka mendalam atas kepergian Ameer Azzikra disampaikan Arie Untung melalui unggahan di Instagram.
"Innalillahi wa innalillahi rojiun. Ya Rabb, Allahummaghfirla-hu warham-hu wa 'aafi-hi wa'fu 'an-hu. Ya Rabb kaget banget denger kabar ini @ameer_azzikra selamat jalan ya Bos madu," tulis Arie Untung dikutip Kompas.com dari Instagram @ariekuntung, Senin.
Selaku teman dekat, Arie Untung menyebut bahwa Ameer adalah sosok yang rendah hati.
Baca juga: Alvin Faiz Menangis Saat Cium Jenazah Ameer Azzikra
"Ya Rabb aku bersaksi selama kenal baeeeek banget die ya Rabb, humble bgt," tulis dia.
Arie meyakinkan bahwa Ameer tidak pernah melakukan kesalahan padanya.
"Ga pernah ada salah sama aku," lanjutnya.
Arie lantas membocorkan bahwa dia memiliki janji yang belum ditepati pada Ameer.
Baca juga: Ungkap Kondisi Adiknya Kritis, Alvin Faiz: Mohon Doanya
Ia dan Ameer sebelumnya sempat membuat janji untuk bermain pingpong bersama.
Sayangnya, takdir berkata lain, Ameer dijemput terlebih dahulu di usianya yang baru menginjak 20 tahun.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.