Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Review Film Kadet 1947, Semangat Pemuda Mempertahankan Kemerdekaan Indonesia

Kompas.com - 25/11/2021, 14:08 WIB
Cynthia Lova,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

Hukuman ini lantas menjadi konflik buat para Kadet. Para Kadet akhirnya bertengkar dan saling menyalahkan.

Di tengah ketegangan film laga itu, diselipkan juga humor-humor yang membuat film itu makin seru.

Tak hanya menyelipkan humor, ada pula kisah romansa salah satu anggota Kadet, Sigit dengan Asih yang menambah bumbu manis perfilman itu.

Setelah sempat bertengkar, mereka dipersatukan kembali karena ada salah satu Angkatan Udara, Hardi, yang menjadi cepu atau mata-mata Belanda.

Baca juga: Bisma Karisma Jadi Lebih Hormat pada Sang Ayah Usai Main di Kadet 1947

Mengetahui masuknya cepu, para Kadet pun mencoba untuk menggagalkan aksi Belanda melakukan penyerangan ke markas mereka.

Tapi ternyata sebaliknya, bom yang dilemparkan Belanda jatuh tepat di penyimpanan pesawat. Saat itu para Kadet sedang di tempat yang bersamaan sehingga terkena bom tersebut.

Untungnya para Kadet selamat walau mengalami luka. Sementara Hardi yang kala itu jadi cepu malah meninggal.

Setelah peristiwa bom ini, para kadet akhirnya bersatu untuk membuat misi penyerangan ke markas Belanda.

Baca juga: Main di Film Kadet 1947, Fajar Nugra Buat Bangga Sang Ibu

Misi ini disetujui oleh KASAU Komodor Udara Soerjadi Soerjadarma dan melalui pendampingan dari Halim Perdanakusuma.

Dari situ, akhirya para Kadet kembali bersatu untuk memulai misi penyerangan ke markas Belanda demi mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Para Kadet akhirnya dibolehkan mengendarai pesawat dengan didampingi para teknisi.

Lantas apakah penyerangan para Kadet ke markas Belanda ini berhasil?

Simak keseruan Film Kadet 1947 mulai Kamis (26/11/2021) hari ini di bioskop.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com