JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran asal Korea Selatan, Park Shin Hye dilaporkan akan segera menikah dengan kekasihnya, Choi Tae Joon.
Dilansir Chosun, Selasa (23/11/2021) Salt Entertainment menyebut bahwa keduanya akan menikah di Seoul pada 22 Januari 2022.
"Aktris Park Shin Hye dan Choi Tae Joon akan menyelenggarakan pernikahan 100 tahun yang bahagia," kata pihak agensi.
"Dua orang yang telah berkencan sejak tahun 2017 itu akan menikah pada 22 Januari tahun depan di suatu tempat di Seoul," lanjutnya.
Baca juga: Dalami Peran Anak SMA, Natasha Wilona Pelajari Akting Park Shin Hye
Salt Entertainment juga mengumumkan bahwa saat ini Park Shin Hye tengah mengandung anak pertama dari Choi Tae Joon.
"Kehidupan berharga (kehamilan) datang pada Park Shin Hye selama proses mempersiapkan pernikahan," katanya.
Bukan hanya pihak agensi, Park Shin Hye sendiri mengabarkan informasi ini langsung pada penggemar melalui fancafe.
"Aku akan menikahi seorang teman yang sudah lama bersamaku," kata Park Shin Hye.
Baca juga: Sinopsis Flower Boy Next Door, Park Shin Hye Dikelilingi Tetangga Tampan
Bintang film Call itu menyebut calon suaminya sebagai seorang aktor hebat.
"Kalian tidak harus menunggu terlalu lama. Sampai waktunya tiba (pernikahan), aku harap kalian sehat, dan aku akan mengucapkan selamat tinggal," kata dia.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.