Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kiky Saputri Roasting Anies Baswedan Habis-habisan dan Respons Gubernur DKI

Kompas.com - 11/11/2021, 09:34 WIB
Cynthia Lova,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Baru-baru ini Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi bintang tamu dalam acara Lapor Pak! yang ditayangkan pada Selasa (10/11/2021).

Anies mendapat giliran untuk di-roasting komika Kiky Saputri. Roasting-an Kiky tersebut lantas langsung trending di Twitter.

Baca juga: Usai Roasting Anies Baswedan, Kiky Saputri Terima DM Begini Isinya

Kiky dinilai berhasil melakukan roasting orang nomor satu di Jakarta. Pasalnya, dalam roasting tersebut, Kiky menyindir habis-habisan beberapa program dari Anies Baswedan.

Sindir kontroversi Formula E

Salah satu yang disindir Kiky soal program Formula E yang saat ini belum jelas letak sirkuitnya.

“Kalau sama Gubernur tuh enggak bisa biasa, Pak Anies Formula E apa kabar?" tanya Kiky Saputri dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Trans7 Official, Rabu.

Roasting pertama disambut tawa dan jawaban kocak dari Anies Baswedan.

Baca juga: Di-roasting Kiky Saputri Habis-habisan, Anies Baswedan: Untung Pakai Baju Pemadam, Jadi Tahan Panas

Anies menyebut deretan pelawak yang ada di Lapor Pak seperti Wendi dan Andre akan dapat tiket Formule E, sementara Kiky tidak.

Sempat ogah lanjut roasting karena ingin dapat tiket gratis dari Anies, Kiky akhirnya melanjutkan bahan lawakannya yang telah disiapkan.

Program Anies banyak dihujat

Roasting kembali menjelaskan siapa sosok Anies Baswedan yang mulanya berkarier menjadi rektor, kemudian Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, hingga akhirnya jadi gubernur DKI Jakarta.

Baca juga: Kiky Saputri Roasting Anies Baswedan: Pak, Formula E Apa Kabar?

"Kita lihat sekarang Pak Anies berdiri sebagai guberur DKI Jakarta dengan banyak prestasi, programnya banyak, kebijakannya banyak, banyak yang menghujat," ucap Kiky disambut sorakan dari penonton.

“Untung reshuffle,” timpal Anies.

Sindir penanganan soal banjir

Tak berhenti sampai di situ, Kiky kembali menyindir penanganan banjir di Ibu Kota.

"Tapi Pak Anies, ini yang saya enggak setuju karena banyak yang menghujat. Di mata masyarakat Pak Anies selalu salah, terutama soal banjir, padahal kita tahu banjir sudah ada sebelum Pak Anies menjabat sebagai gubernur," kata Kiky.

Baca juga: Kiky Saputri Roasting Anies Baswedan: Pak, Formula E Apa Kabar?

"Banjir, Pak Anies salah, banjir, Pak Anies salah, sampai Pak Anies kesal, dan beliau buat statement, banjir bisa surut satu hari dan hujan bisa dikendalikan. Sekarang saya tahu, Pak Anies bukan gubernur, tapi avatar pengendali air," lanjutnya.

Sindir program Anies banyak yang belum jalan

Kiky juga menyindir ada banyak program yang dibuat Anies, tetapi masih banyak dari program yang dicanangkan tidak terealisasi dengan baik.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com