Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Drama Korea yang Paling Banyak Ditonton hingga Jelang Akhir Oktober

Kompas.com - 26/10/2021, 12:26 WIB
Cynthia Lova,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sumber Kstarlive

KOMPAS.com - Jelang akhir Oktober 2021, ada sejumlah drama Korea populer yang banyak ditonton masyarakat.

Dilansir dari Kstarlive, Good Data Corporation merilis 10 drama Korea paling menarik ditonton selama minggu ke-2 Oktober.

Daftar ini disusun setelah menganalisis artikel berita, postingan blog, komunitas online, video, dan postingan media sosial tentang drakor hingga pemerannya.

Baca juga: Hometown Cha-Cha-Cha Masih Mendominasi Peringkat Drama

Hometown Cha-Cha-Cha sekali lagi menempati posisi teratas, diikuti oleh The King's Affection dan Yumi's Cells.

Berikut daftar lengkap 10 drama Korea populer selama Oktober:

1. Hometown Cha-Cha-Cha

Cuplikan trailer drakor Hometown Cha-Cha-Cha.Netflix Cuplikan trailer drakor Hometown Cha-Cha-Cha.
Pertama, Hometown Cha-Cha-Cha. Ini adalah drama Korea komedi romantis yang diperankan Shin Min Ah dan Kim Seon Ho tayang di TvN.

Drama yang menceritakan seorang dokter gigi Yoon Hye-Jin (Shin Min Ah) jatuh cinta pada pria serba bisa yang tinggal di Gongjin bernama Hong Du-Sik (Kim Seon-ho) mampu meraih 29,6 poin.

Baca juga: Buntut Skandal Aborsi, Kim Seon Ho Batalkan Wawancara Drama Hometown Cha-Cha-Cha

Kisah cinta Hye Jin dan Du-Sik membuat yang menonton senyum-senyum sendiri.

2. King's Affection

Serial The King's Affection dapat disaksikan di Netflix.IMDb Serial The King's Affection dapat disaksikan di Netflix.
Drama Korea Selatan yang dibintangi oleh Park Eun-bin, Rowoon, Nam Yoon-su, Choi Byung-chan, dan Bae Yoon-kyung. Drama ini tayang di KBS2 dan mampu meraih poin 10,84.

Drama yang berlatar belakang Dinasti Joseon ini menceritakan seorang putri yang dibawa kembali ke istana usai saudara kembarnya meninggal.

Dia menyamar sebagai laki-laki agar bisa menjadi putra mahkota pewaris kerajaan.

Baca juga: 5 Drama Korea yang Cocok Ditonton Penggemar Hometown Cha-Cha-Cha

3. Yumi’s Cells

Yumi's CellsiQiyi Yumi's Cells
Drama Korea yang mengisahkan tentang seorang pekerja kantoran Kim Yumi (pemain Kim Go Eun) dari sudut pandang sel otak yang mengendalikan pikiran, perasaan, dan tindakannya.

Sel cinta Yumi mengalami koma akibat hubungan terakhirnya yang gagal.

Ceritanya yang menarik membuat drama ini mendapat poin 9,53.

4. On the Woman

Lee Sang Yoon dan Kim Ah Joong main drama On The WomanAllkpop Lee Sang Yoon dan Kim Ah Joong main drama On The Woman
Drama Korea yang dibintangi Honey Lee ini mencuri perhatian.

Baca juga: Berakting dalam Drama Korea Hit, 5 Pemeran Ini Belum Berhasil Jadi Bintang Papan Atas

Halaman:
Sumber Kstarlive
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com