Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viola Maria Tak Ditemani Orangtuanya Saat Menikah dengan Daniel Mananta di Indonesia, Kenapa?

Kompas.com - 24/10/2021, 17:01 WIB
Baharudin Al Farisi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Daniel Mananta mengungkapkan mengenai hari pernikahannya yang diselenggarakan di Indonesia beberapa tahun lalu.

Kata Daniel, orangtua Viola, Dionisio Ginex dan Gabi Ginex, tidak hadir.

Mantan VJ MTV Indonesia itu tidak menjelaskan secara rinci mengapa Dionisio dan Gabi tidak datang ke Indonesia untuk menemani anaknya menikah.

Baca juga: Alasan Viola Maria Pindah dari Jerman ke Indonesia dan Tinggal Bersama Daniel Mananta

"Saat itu orangtuanya Viola enggak bisa datang ke Indonesia," ungkap Daniel Mananta seperti dikutip Kompas.com dari kanal YouTube-nya, Minggu (24/10/2021).

"Jadi, untuk pernikahan kita di Indonesia, diwakilkan oleh Marco (Kakak Viola). Jadi, Marco yang jalan sama Viola, temani Viola di pelaminan. Dia yang memberikan Viola ke gue," ucap Daniel Mananta.

Kendati demikian, untuk pernikahan di Jerman, orangtua Viola Maria baru menghadiri hari pernikahan anaknya dengan Daniel Mananta.

Baca juga: Capai Garis Finish di Berlin Marathon, Daniel Mananta: Sebenarnya Bisa Jauh Lebih Baik Lagi

"Tapi, pas pernikahan kita di Jerman, baru Papanya Viola yang antarkan Viola di pelaminan," ucap Daniel Mananta.

Sebagai informasi, Viola Maria tumbuh besar di Königsbach-Stein, Jerman, sejak ia berusia 10 tahun.

14 tahun yang lalu, Viola memutuskan untuk pindah ke Indonesia dan tinggal di Jakarta.

Setelahnya, Viola Maria bertemu Daniel Mananta dan melabuhkan hati untuk pria kelahiran Agustus 1981 itu.

Baca juga: Cerita Daniel Mananta Jadikan Apartemen Jaminan ke Bank demi Bayar Gaji Pegawai

Adapun Daniel Mananta resmi menikah dengan Viola Maria pada 2011.

Dari pernikahan tersebut, mereka sudah dikaruniai dua orang anak bernama Mila Mananta dan Noam Mananta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com