Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/10/2021, 07:00 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Selain menyampaikan permintaan maaf, selebgram Rachel Vennya juga berjanji bakal kooperatif terkait pemeriksaan kasus kabur dari karantina.

“Kami akan menjalani proses hukum yang berlaku. Terima kasih, mohon doanya,” kata Rachel Vennya usai menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Kamis (21/10/2021) malam.

Sebelumnya, Rachel Vennya yang juga mewakili Salim Nauderer dan Maulida Khairunnia, meminta maaf karena perbuatan mereka kabur dari karantia telah meresahkan publik.

Ini adalah pemeriksaan pertama Rachel Vennya, Salim, dan Maulida terkait kasus kabur dari karantina di Wisma Atlet.

Dalam pemeriksaan yang berlangsung selama sembilan jam itu, Rachel Vennya dicecar dengan 35 pertanyaan seputar kronologi kaburnya mereka.

Baca juga: Rachel Vennya Tundukkan Kepala dan Tinggalkan Polda Metro Jaya Usai Diperiksa 9 Jam

Diketahui, Rachel Vennya dijerat dijerat Pasal 93 Undang Undang RI Nomor 6 Tahun 18 tentang Karantina Kesehatan dan Pasal 14 Undang Undang Nomor 4 Tahun 1984 tentang Wabah Penyakit.

Atas perbuatannnya, Rachel Vennya terancam diuhukum satu tahun penjara.

Sementara itu, buntat dari kasus kaburnya Rachel Vennya, satu lagi oknum TNI dinonaktifkan atau dikembalikan ke kesatuannya.

Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) Jaya Kolonel Arh Herwin Budi Saputra menegaskan bahwa oknum TNI berinisial IG telah dikembalikan ke kesatuannya, yakni Wing I Paskhas/Hardha Marutha TNI AU.

Sejauh ini ada dua oknum TNI yang diduga terlibat dalam kasus kaburnya Rachel Vennya, yakni berinisial FS dan IG.

IG disebut bertugas di Wisma Atlet, Pademangan, Jakarta Utara.

Baca juga: 9 Jam Diperiksa, Rachel Vennya Dicecar 35 Pertanyaan

Dugaan kaburnya sang selebgram mencuat setelah unggahan seorang pengguna Instagram yang memasukkan data Rachel Vennya di Wisma Atlet.

Menurut akun tersebut, selebgram yang kerap dipanggil Buna itu hanya menjalani karantina selama tiga hari. Padahal, peraturan menyebutkan karantina sepulang dari luar negeri adalah delapan hari (kini menjadi lima hari).

Akun tersebut juga menyebutkan perempuan kelahiran September 1995 itu awalnya berniat kabur sejak dari Bandara Soekarno Hatta.

Namun, lantaran ketahuan petugas, Rachel Vennya mengaku hendak menjalani karantina di Wisma Atlet.

Baca juga: Rachel Vennya Minta Maaf Usai Jalani Pemeriksaan di Polda Metro Jaya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Daftar Pemain Film The Architecture of Love (TAOL)

Daftar Pemain Film The Architecture of Love (TAOL)

Film
Ingin Ada yang Wakili Industri Musik di Senayan, Anang Hermansyah: Ahmad Dhani dan Once Harus Damai

Ingin Ada yang Wakili Industri Musik di Senayan, Anang Hermansyah: Ahmad Dhani dan Once Harus Damai

Seleb
Sangkal Ingin Pisah dari HYBE, Min Hee Jin: Saya Pikir Saya Tidak Bersalah

Sangkal Ingin Pisah dari HYBE, Min Hee Jin: Saya Pikir Saya Tidak Bersalah

K-Wave
Cerita Zulfa Maharani Kenakan Gaun Pengantin Mutia Ayu untuk Glenn Fredly The Movie

Cerita Zulfa Maharani Kenakan Gaun Pengantin Mutia Ayu untuk Glenn Fredly The Movie

Film
Dude Harlino Sebut Anak Pertama dan Keduanya Panggil Adik Mereka 'Deru', Apa Artinya?

Dude Harlino Sebut Anak Pertama dan Keduanya Panggil Adik Mereka "Deru", Apa Artinya?

Seleb
Vokalis Evanescence Amy Lee Tanggapi Kabar Dirinya Jadi Penyanyi Baru Linkin Park

Vokalis Evanescence Amy Lee Tanggapi Kabar Dirinya Jadi Penyanyi Baru Linkin Park

Musik
Upaya Marthino Lio Mendekatkan Diri dengan Glenn Fredly Lewat Suara

Upaya Marthino Lio Mendekatkan Diri dengan Glenn Fredly Lewat Suara

Film
Alyssa Soebandono Berusaha Berikan ASI Eksklusif untuk Putrinya hingga Usia 2 Tahun

Alyssa Soebandono Berusaha Berikan ASI Eksklusif untuk Putrinya hingga Usia 2 Tahun

Seleb
Nekat Banting Setir dari Musisi Jadi Pelawak, Andre Taulany: Kalau Enggak Gitu Enggak Bisa Makan

Nekat Banting Setir dari Musisi Jadi Pelawak, Andre Taulany: Kalau Enggak Gitu Enggak Bisa Makan

Seleb
Respons Maia Estianty Saat Asila Maisa Curhat Suaranya Dibandingkan dengan Penyanyi Jebolan Ajang Pencarian Bakat

Respons Maia Estianty Saat Asila Maisa Curhat Suaranya Dibandingkan dengan Penyanyi Jebolan Ajang Pencarian Bakat

Seleb
Lirik dan Chord Lagu Long Progression – Red Hot Chili Peppers

Lirik dan Chord Lagu Long Progression – Red Hot Chili Peppers

Musik
Lirik dan Chord Lagu Pink as Floyd – Red Hot Chili Peppers

Lirik dan Chord Lagu Pink as Floyd – Red Hot Chili Peppers

Musik
Akhirnya Punya Anak Perempuan, Dude Harlino Langsung Cari Tahu Cara Didik dan Membesarkannya

Akhirnya Punya Anak Perempuan, Dude Harlino Langsung Cari Tahu Cara Didik dan Membesarkannya

Seleb
Film Thriller Monster Tayang Mei di Netflix

Film Thriller Monster Tayang Mei di Netflix

Film
Lirik dan Chord Lagu In Love Dying – Red Hot Chili Peppers

Lirik dan Chord Lagu In Love Dying – Red Hot Chili Peppers

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com