Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kontennya Disebut Menjual Kemiskinan, Baim Wong: Andai Dia Ngerasain Jadi Gue

Kompas.com - 15/10/2021, 13:27 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Sering membuat konten membantu orang yang membutuhkan, Baim Wong tak luput dari komentar negatif dari netizen.

Banyak yang kemudian menuding Baim menjual kemiskinan melalui konten-konten yang diunggah di channel YouTube miliknya.

Terkait tudingan itu, Baim hanya bisa berkata, tidak mudah untuk menjadi dirinya.

Bahkan dia terkadang sedih saat mendengar komentar seperti itu.

"Kadang-kadang suka agak sedih juga, misal saya denger 'orang miskin dijadiin konten,'" kata Baim dikutip dari podcast Deddy Corbuzier.

Baca juga: Unggah Foto Bareng Kakek Suhud, Baim Wong: Terima Kasih Tegurannya

"Terkadang saya sedihnya juga, andai dia ngerasain jadi gue, enggak segampang itu kok. Untuk menjadi saya enggak segampang itu," imbuhnya.

Karena sampai saat ini Baim sebenarnya juga masih mempertanyakan benar tidaknya tindakannya.

"Saya pun sampai sekarang masih mempertanyakan bener enggak sih apa yang gue lakuin," ucap Baim.

Seperti ketika pertama kali membuat konten berbagi, Baim sempat berpikir apakah dia akan mendapat pahala dengan mengunggahnya.

Baca juga: Baim Wong Sebut Kakek Suhud Minta Maaf Soal Konten dengan Nikita Mirzani

"Saya mulai mempertanyakan di saya juga, 'bener enggak ya,' nanya tuh sama ustaz nyari jawabannya," ujar Baim.

Tapi satu hal yang dia yakini, dia senang melakukan hal itu, membantu orang yang membutuhkan.

Untuk itu, Baim juga belum terpikir untuk menghentikan konten berbagi karena itu hal yang membuatnya bahagia.

"Pasti akan selalu ada (pikiran negatif tentang kontennya), makanya saya itu diajarin juga, saya dengar dari orang, mau sampai kapan Im dengerin yang dipikiran orang, kita enggak maju-maju, ngapain, lakuin aja," kata Baim. 

"Akan selalu ada orang yang enggak suka, mau sebaik apapun kita pasti akan ada yang enggak suka. Ketika ada persepsi seperti ini, ada orang minta-minta terus, buat saya daripada mikir ke satu sisi, saya mikir positifnya," sambung Baim. 

Walaupun ke depannya Baim mungkin akan kembali menghadapi masalah seperti video viral kakek Suhud.

Baca juga: Buntut Tegur Kakek Suhud, Subscriber YouTube Baim Wong Terus Berkurang

"Ya mau gimana lagi, akan selalu terjadi kayak begini, mau gimana. Dengan kayak begitu (bantu orang) yang membuat aku seneng," kata Baim.

Sekalipun harus masuk ke gorong-gorong, suami Paula Verhoeven itu juga mengaku tak masalah.

Justru dari tempat-tempat itulah dia mendapat banyak pelajaran hidup.

"Saya belajar banyak tentang kehidupan bukan dari orang-orang yang hebat, dari mereka (orang yang hidup serba kekurangan) semua," tutur Baim.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com