Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manoj Punjabi Pertaruhkan Nyawa MD Pictures pada OTT

Kompas.com - 05/10/2021, 19:30 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Produser film Manoj Punjabi mempertaruhkan nyawa MD Pictures di layanan Over the Top atau OTT.

Menurut Manoj, OTT adalah masa depan di industri hiburan Tanah Air.

"Saya lagi pertaruhkan nyawa MD di OTT, itu masa depan kita semua, masa depan MD dan saya," kata Manoj saat ditemui di Jakarta Selatan, Senin (4/10/2021).

Baca juga: Asih 2 Kurang Memuaskan, Manoj Punjabi Tahan Perilisan KKN di Desa Penari

Manoj Punjabi memprediksi OTT akan terus berkembang pada masa depan.

Pasalnya, pandemi Covid-19 sendiri masih tak bisa diprediksi kelanjutannya.

MD Pictures sendiri sudah menetapkan langkah untuk menunda semua perilisan film-filmnya di bioskop.

Baca juga: Tunda Rilis Semua Film MD Pictures, Manoj Punjabi: Wait and See

Sebagai gantinya, MD Pictures melepas berbagai kontennya di layanan-layanan streaming atau OTT.

Manoj Punjabi juga tak khawatir serial-serial yang dirilisnya di layanan OTT akan merusak pasar untuk filmnya.

"Kalau orang bilang series akan makan film, enggak ada urusan. Beda. Dua bisnis yang beda," ucapnya menegaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com