Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Capai Garis Finish di Berlin Marathon, Daniel Mananta: Sebenarnya Bisa Jauh Lebih Baik Lagi

Kompas.com - 29/09/2021, 11:32 WIB
Cynthia Lova,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pembawa acara Daniel Mananta senang bisa menyelesaikan misi Berlin Marathon 2021.

Ini adalah pencapaian terbaiknya di tahun 2021. Sebab, Daniel Mananta bisa mencapai garis finish saat mengikuti lari maraton sejauh 42,2 kilometer tersebut.

My 2nd Personal Best in 2021 di @berlinmarathon…(official time 4:01:55),” tulis Daniel Mananta, dikutip Kompas.com dari akun Instagram @vjdaniel, Sabtu (29/9/2021).

Daniel Mananta mengatakan, setiap maraton pasti ada pelajaran yang didapat.

Rupanya Daniel Mananta tidak terlalu puas dengan hasil yang didapatnya dari mengikuti Berlin Marathon 2021.

Baca juga: Sempat Keram, Daniel Mananta Berhasil Capai Garis Finish di Berlin Marathon

Padahal, kata Daniel Mananta, pencapaian ini sudah yang terbaik. Meskipun, ia tahu sebenarnya bisa lebih baik dari saat ini.

Setiap maraton pasti ada pelajarannya. Ini notes buat gue sendiri sebenarnya. Gue selalu bilang ‘result enggak terlalu penting. Gue sudah dapat banyak result dari prosesnya’ but this is NOT the case! Gue sampai enggak bisa tidur semalaman karena kecewa sama result gue sendiri,” ucap Daniel.

Daniel Mananta kemudian berpikir bahwa persiapan matang yang sudah dilakukannya bisa saja menghasilkan sesuatu di luar ekspektasi.

Namun, Daniel tak berkecil hati. Ia akan memulai latihan lagi dengan baik untuk Tokyo Marathon 2022.

Baca juga: Daniel Mananta: 2021 Mungkin Tahun Ujian untuk Ari Lasso

Padahal ini personal best.. yes.. i know gue sebenarnya bisa jauh lebih baik lagi. Kadang persiapan kita udah matang banget, tapi selalu ada hal-hal yang enggak bisa ketebak dan membuat result-nya tidak sesuai ekspektasi,” kata Daniel.

Just like life? Apa yang harus gue lakukan? Start training again setelah gw balik di Jakarta buat Tokyo Marathon 2022,” tulisnya lagi.

Terakhir, Daniel Mananta mengucapkan terima kasih kepada orang-orang yang membantunya dalam lari maraton ini.

Thank you so much for the support science team of @pocarisportid…thanks to @uniqloindonesia untuk Sports Utility Wear-nya. Coach @agunggantar @rinaldymra @bagustribudiantoro untuk latihan-latihan kita,” tulis Daniel Mananta.

Baca juga: 2 Jam Sebelum Operasi, Ari Lasso Takut dan Minta Didoakan Daniel Mananta

And thank you to @berlinmarathon my first ever World Major Marathon! Five more to go! #MedalMonday,” tutur Daniel Mananta lagi.

Berikut link unggahan Daniel Mananta, https://www.instagram.com/p/CUUlB5fMrq9/?utm_source=ig_web_copy_link.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com