Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/09/2021, 15:39 WIB
Revi C. Rantung,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Ratu Felisha diketahui dua kali gagal membina rumah tangga.

Namun, pemilik nama asli Ratu Felisha Renatya ini mengambil banyak pembelajaran dari dua kali kegagalan tersebut.

Kemudian, Ratu Felisha meyakini akan segera bangkit dan kembali membina rumah tangga lagi.

Walaupun, bintang film "Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas" ini belum ingin mengungkap pria yang sedang dekat dengan dirinya saat ini.

“Yang jelas sih nanti nih, kalau ketemu dan dikasih yang ketiga Insya Allah bakal jadi yang terakhir,” kata Ratu Felisha, dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Venna Melinda Channel, Sabtu (18/9/2021).

Baca juga: Buka-bukaan soal Pernikahan Pertama, Ratu Felisha: Cuma Mau Punya Foto Pakai Baju Pengantin

Aktris berusia 38 tahun ini juga sangat yakin ada suatu rencana indah yang sudah dipersiapkan untuknya.

“Berasa saja alam semesta nanti akan ngasih aku yang terbaik,” ujar Ratu Felisha.

Untuk diketahui, Ratu Felisha pertama kali menikah pada 2008 lalu dengan pria bernama Jules Korsten.

Hanya empat tahun membina rumah tangga, Ratu Felisha dan Jules Korsten sepakat untuk bercerai pada 2012.

Kemudian, Ratu Felisha kembali menikah dengan pria bernama Arie Pujianto pada 2016 lalu.

Namun sayang, pernikahan kedua Ratu Felisha kembali gagal. Ia dan Arie Pujianto resmi bercerai pada 2020.

Baca juga: Ratu Felisha Blak-blakan Idolakan Venna Melinda Gara-gara Ini

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com