Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Capture the Flag, Misi Petualangan Menuju Bulan

Kompas.com - 13/09/2021, 19:24 WIB
Rachelyn Pramesti Maharani,
Rheisnayu Cyntara

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Capture the Flag, film animasi asal Spanyol yang dirilis pada 2015 lalu dapat disaksikan melalui Youtube.

Film yang disutradarai oleh Enrique Gato ini diperankan oleh, Lorraine Pilkington, Phillippa Alexander, Rasmus Hardiker, dan Sam Fink

Bergenre petualangan fiksi ilmiah dan komedi, Capture the Flag bercerita tentang anak laki-laki bernama Mike Glowding yang datang dari keluarga astronaut.

Baca juga: Sinopsis Going The Distance, Rumitnya Kisah LDR Drew Barrymore

Dulu, kakeknya sempat diberi kesempatan untuk pergi ke bulan bersama Neil Armstrong dalam misi Apollo XI, namun tidak terwujud.

Sekarang ini, ia tinggal rumah pensiun bagi para astronot dan jauh dari keluarga.

Sebagai cucu dari astronot, Mike bermimpi untuk dapat pergi ke bulan bersama teman-temannya.

Baca juga: Sinopsis Yakuza Princess, Petualangan Pewaris Yakuza

Dia ingin menjadi orang kedua yang berhasil menancapkan bendera di bulan.

Namun, misi perjalanan ke bulan tersebut mendapat ancaman dari pria bernama Richard Carson yang ingin menghapus sejarah tim Apollo XI.

Mike harus menghadapi berbagai rintangan dan masalah sebelum dapat pergi ke bulan.

Baca juga: Sinopsis Mr. Robot, Rami Malek Jadi Peretas Andal

Penasaran bagaimana petualangan Mike dan teman-teman dalam perjalanan ke bulan?

Cari tahu kelanjutan kisahnya dalam film Capture the Flag di Youtube.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com