Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER HYPE] Petisi Dukung Dokter Richard Lee | Cerita Ivanka Slank Terjerat Narkoba

Kompas.com - 13/08/2021, 06:29 WIB
Kistyarini

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Peristiwa penjemputan paksa dokter Richard Lee menjadi berita yang paling banyak mendapat perhatian pembaca kanal HYPE sepanjang Kamis (12/8/2021).

Penangkapan dokter kecantikan yang membuat konten review produk skincare (perawatan kulit) di YouTube itu bahkan mendorong penggemarnya membuat petisi berisi dukungan.

Pihak kepolisian pun menjelaskan duduk perkara kasus yang sedang menjerat dokter Richard Lee.

Berikut ini berita-berita populer lainnya.

1. Unggahan dokter Richard Lee di IG disorot

Unggahan terakhir Dokter Richard Lee sebelum ditangkap polisi di rumahnya, Palembang, Sumatera Selatan pada Rabu (11/8/2021), menjadi sorotan.

Unggahannya di Instagram @dr.richardlee_official dan akun Instagram terverifikasinya @dr.richard_lee, kini dibanjiri komentar dari netizen yang mengkhawatirkan kondisi dokter Richard Lee.

Di akun yang sudah terverifikasi @dr.richard_lee, Richard sempat menulis pesan yang membuat orang bertanya-tanya.

"Kalo saya menghilang lagi temui saya di sini," tulisnya kemudian menyertakan akun Instagram @dr.richardlee_official.

Selengkapnya baca di sini.

2. Petisi dukungan untuk dokter Richard Lee

Sebuah petisi diunggah pendukung dokter Richard Lee di laman change.org.

Petisi itu berjudul "Selamatkan Tokoh Penyelamat Kaum Wanita Indonesia". Petisi ini dibuat sejak enam bulan lalu, saat awal perseturuan Richard Lee dengan Kartika Putri.

Namun jumlah penanda tangan petisi melesat dengan cepat setelah Richard Lee ditangkap.

Pantauan Kompas.com hingga Jumat (13/8/2021), petisi itu telah ditandatangani 239.000 pendukung dari 300.000 tanda tangan yang ditargetkan.

Pembuat petisi menyatakan dokter Richard Lee perlu didukung karena dia selalu memberi edukasi tentang produk kecantikan.

Selengkapnya baca di sini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com