Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Rekomendasi Serial Berdurasi Pendek di Netflix

Kompas.com - 02/08/2021, 09:44 WIB
Abraham William,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

Sumber imdb.com

JAKARTA, KOMPAS.com – Serial berdurasi pendek dapat menjadi solusi bagi Anda yang membutuhkan tontonan untuk bersantai, tapi memiliki waktu luang terbatas.

Netflix menjadi salah satu platform yang bisa Anda tuju untuk menonton serial-serial berdurasi pendek tersebut.

Genre yang diusung pun cukup beragam, mulai dari romance hingga fantasi.

Berikut ini empat rekomendasi serial berdurasi pendek dengan cerita menarik yang bisa Anda tonton di Netflix.

Baca juga: Sinopsis House of Gucci, Kisah Drama Keluarga Gucci

1. The Good Place

Serial satu ini bercerita tentang kehidupan setelah kematian.

The Good Place berkutat pada tokoh utama bernama Eleanor (Kristen Bell) yang dipilih untuk berada di The Good Place setelah kematiannya.

Akan tetapi, Eleanor yakin tidak pernah menjadi manusia yang baik sehingga ia merasa tidak layak berada di The Good Place tersebut.

Baca juga: Sinopsis Pray Away, Debut Kristine Stolakis

2. Persona

Persona dibintangi oleh penyanyi ternama Korea Selatan yang dikenal dengan nama panggung IU.

Satu episode serial Persona hanya memiliki durasi sekitar 19-27 menit.

Musim pertamanya pun hanya terdiri dari empat episode sehingga dapat Anda tonton dalam waktu cepat.

Baca juga: Sinopsis First Love Again, Serial Tentang Kisah Cinta Anak SMA

3. Love, Death + Robots

Serial animasi ini mengusung berbagai macam genre.

Tiap episodenya menampilkan cerita berbeda dengan genre romance, komedi, hingga fiksi ilmiah.

Halaman:
Baca tentang
Sumber imdb.com
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com