Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER HYPE] Cerita Maharani Dulu Sulit Pinjam Bank, Kini Beli Bank | Rating Racket Boys Terjun Bebas

Kompas.com - 21/06/2021, 06:58 WIB
Novianti Setuningsih

Penulis

"Enggak ada. Investor itu adalah reseller kita. Enggak ada. Siapa yang percaya sama kita, Boy? Enggak ada yang percaya loh sama kita," kata Maharani seperti dikutip dari kanal YouTube Boy William, Minggu (20/6/2021).

Sukses dengan MS Glow, Maharani mengatakan, kini ia membeli bank karena pengalaman pahitnya tidak pernah diterima saat mengajukan pinjaman.

Dulu aku ya ingat banget, sampai detik ini pun aku mau pinjam ke bank untuk modal aku enggak pernah di-accept. Sampai aku kesal banget dan gue beli bank sekarang," ujar Maharani.

Artikel selengkapnya bisa dibaca di sini.

Buat Kesal Netizen Indonesia, Rating Racket Boys di IMDb Tinggal 1,5

Tak hanya meninggalkan protes kekesalan di kolom komentar media sosial SBS, warganet Indonesia rupanya ramai-ramai memberikan rating rendah untuk drama Racket Boys di IMDb.

Pantauan Kompas.com, rating drama Racket Boys berada di angka 1,5 dari 10 saat diakses pada Minggu (20/6/2021).

Sudah lebih dari 6.200 warganet memberi penilaian sampai hingga Minggu, kemarin.

Di kolom review drama di situs IMDb juga dipenuhi komentar kekecewaan terhadap Racket Boys yang dianggap melecehkan Indonesia.

Artikel selengkapnya bisa di baca di sini.

Ceritakan Sosok Gofar Hilman, Melanie Subono: Enggak Kaget Dengar Kasus Ini

Musisi sekaligus aktivis Melanie Subono mengungkapkan keprihatinannya atas kasus dugaan pelecehan seksual yang menyeret nama penyiar Gofar Hilman.

Sebagai teman, Melanie mengatakan, Gofar Hilman termasuk sosok yang sopan dan santun.

Melanie Subono juga mengatakan, tidak pernah mengalami hal tidak mengenakkan saat bekerja dengan Gofar Hilman.

Namun, Melanie Subono mengaku tidak kaget mendengar kasus Gofar Hilman.

"Enggak kaget gue mendengar kasus ini, bukan berarti gue pernah mendengar cerita buruk tentang dia, tapi gue sering ada di lingkungan sosial yang kelihatannya aman, tapi tiba-tiba ada laporan begini" tutur Melanie.

Sebagai teman, Melanie Subono menegaskan tidak akan bermusuhan dengan Gofar Hilman. Tetapi, ia akan berdiri bersama korban.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com