Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bedu Minta Dewi Perssik dan Uya Kuya Berhenti Umbar Pertengkaran dengan Denise Chariesta

Kompas.com - 17/06/2021, 11:44 WIB
Vincentius Mario,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebagai sahabat, komedian Bedu ternyata tidak tutup mata dengan perseteruan yang dialami oleh Uya Kuya, Dewi Perssik, dan Denise Chariesta.

Awalnya, Uya berseteru dengan Denise. Namun, perseteruan tersebut ternyata merambat ke pedangdut Dewi Perssik.

Baca juga: Nasihati Dewi Perssik, Bedu: Enggak Perlu Pertahankan Eksistensi dengan Sensasi

Melihat hal tersebut, Bedu mengungkap kekhawatiran dan nasihatnya untuk sahabatnya.

Konten merusak

Bedu menilai, Uya tidak perlu melibatkan keluarganya saat berseteru dengan Denise dan mengumbarnya ke media sosial.

Bedu menyayangkan sikap sahabatnya tersebut.

"Saya bilang yang pertama, Uya Kuya please stop apa yang dilakukan (buat konten) dengan membawa anak-anak, Nino diajak, cinta diajak untuk berseteru gitu kan," kata Bedu dikutip dari kanal YouTube SULE Channel, Rabu (16/6/2021).

Baca juga: Uya Kuya Berseteru dengan Denise Chariesta, Bedu: Uya, Please Stop...

Menurut Bedu, Uya Kuya adalah salah satu orang yang kreatif dan tidak harus membuat konten seperti itu.

Bedu juga mengungkap kekecewaannya terhadap Uya yang selalu mengunggah pertengkaran ke media sosial.

Padahal, menurut Bedu, konten tersebut tidak seharusnya menjadi konsumsi publik dan hanya akan menimbulkan masalah baru.

Baca juga: Soal Perseteruan Uya Kuya dan Denise Chariesta, Bedu: Konten yang Merusak

"Itu merusak, dong. Karena membiarkan sebuah pertengkaran dikonsumsi, takutnya diikuti anak-anak," ucap Bedu.

Nasihat untuk Dewi Perssik

Sebagai informasi, nama Dewi Perssik terlibat dalam perseteruan tersebut usai Denise menyebut Dewi sebagai host yang tidak netral di sebuah program acara.

Tak terima dengan apa yang diucapkan Denise, Dewi mengajak Denise untuk bergelut di ring. Bahkan, Dewi tak segan-segan menyatroni rumah Denise.

Menurut Bedu, Dewi tidak seharusnya terlibat dalam perseteruan tersebut.

Baca juga: Ingin Cagur Reuni, Bedu: Narji dan Denny Bisa

Bedu berharap, emosi yang dilontarkan Dewi tak perlu dijadikan konten atau diumbar ke media sosial.

"Dia itu kalau ada yang pancing, pasti cepat emosi. Boleh marah, tapi jangan dijadikan konten. Kalau pun terpancing emosinya, jangan biarkan diumbar emosinya dan jangan dipertontonkan," lanjutnya.

Meski begitu, Bedu saat itu tak berniat menyalahkan atau menyudutkan Dewi Perssik maupun Uya Kuya.

"Saya tidak menyalahkan, tapi memohon tidak membuat lagi seperti itu," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com