Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesedihan Ria Ricis Ditinggal Ayah dan Pesan Terakhir

Kompas.com - 08/06/2021, 11:19 WIB
Cynthia Lova,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tiga hari pascakepergian ayahnya, Sulyanto,  Youtuber Ria Ricis masih merasakan kesedihan.

Ada hal yang membuat Ria Ricis sedih. Dia belum menikah seperti yang keinginan ayahnya.

Ricis masih mencari laki-laki yang tepat dan baik versi sang ayah untuk mendampingi hidupnya.

Ricis juga mengingat pesan terakhir sang ayah soal pendamping hidup.

Baca juga: Oki Setiana Dewi Beberkan Kriteria Laki-laki yang Diinginkan Mendiang Ayahnya Buat Ria Ricis

Berikut rangkuman Kompas.com:

Masih menangis

Kakak beradik Oki Setiana Dewi dan Ria Ricis, serta ibu mereka terlihat menangis pada acara tahlilan kematian ayahnya.

Oki mengatakan, ia dan Ricis sebenarnya bukan tipe orang yang tak bisa menangis di depan orang banyak.

“Menangis itu sesuatu yang wajar. Menangis tanda sayang sekali sama Papa yang enggak boleh kan kita meratap-ratap, mukul-mukul. Kalau dibilang masih menangis pasti, Ibu masih menangis, saya masih menangis, Ricis juga masih menangis. Entar malem juga nangis lagi,” ucap Oki dikutip Kompas.com di kanal YouTube KH Infotainment, Senin (7/6/2021).

Baca juga: Oki Setiana Dewi dan Ria Ricis Kenang Momen Tak Terlupakan dengan Mendiang Ayah

Beranikan diri masuk ke kamar ayahnya

Ria Ricis menyempatkan masuk ke kamar tidur mendiang ayahnya. Dia bersyukur bisa menahan tangis saat melihat barang-barang ayahnya, salah satunya jam tangan.

Dia tersenyum saat melihat kamar terakhir sang papa di kediamannya.

“Pas buka pintu bismillah room tour, sudah kuat," ujar Ria Ricis.

"Lihat baju Papa yang sering dia pakai. Lihatnya dengan hati yang lapang," sambung Ria Ricis.

Baca juga: Ria Ricis Buat Konten Kematian Ayahnya, Dikritik Netizen dan Dibandingkan dengan Oki Setiana Dewi

Belum wujudkan permintaan ayah menikah

Meskipun Ria Ricis tampak kuat, namun ia masih merasa sedih karena tak bisa wujudkan keinginan sang ayah.

Sang ayah menginginkan Ria Ricis mendapat pendamping hidup yang bisa menjaga dan mengayominya.

Selain itu, ayahnya juga ingin Ria Ricis mencari laki-laki yang taat beragama, berbakti pada orangtua, sopan dan santun.

Baca juga: Pesan Terakhir Ayah ke Ria Ricis: Lebih Baik Terlambat daripada Menikahi Orang yang Salah

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com