Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Boyong Keluarga ke Turki untuk Berobat, Ashanty: Masih Gatal Semua Badan

Kompas.com - 10/05/2021, 10:35 WIB
Revi C. Rantung,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Ashanty dan keluarganya berangkat ke Turki untuk menjalani pengobatan penyakit autoimun yang diidapnya.

Alasan Ashanty menjalani pengobatan di sana lantaran dia masih merasakan gatal di sekujur tubuhnya. Saat ini dia hanya mengonsumsi obat-obatan.

Baca juga: Pamit Boyong Keluarga ke Dubai untuk Berobat, Ashanty Justru Kena Nyinyir

“Sampai hari ini masih gatal semua badan, masih konsumsi obat dan takutnya terus-terusan minum obat enggak ada solusi. Karena kan aku pengin tahu nih,” kata Ashanty dikutip Kompas.com dalam YouTube Beepdo, Senin (10/5/2021).

Kebetulan, Ashanty menyebut kedatangan ke salah satu rumah sakit di Turki karena ia mengenal seseorang.

Baca juga: Doa Krisdayanti dan Ashanty atas Kehamilan Aurel Hermansyah

“Kebetulan di Turki ada satu rumah sakit yang marketingnya orang Indonesia. Dia yang hubungi aku terus kebetulan sudah sebulan ini via WhatsApp, dia yang daftarin,” ungkap Ashanty.

Namun, Ashanty dan keluarga rupanya tak langsung mengunjungi Turki. Mereka pun mesti menyambangi Dubai terlebih dahulu untuk menunggu Turki bebas dari lockdown.

Baca juga: Sudah Tak Sabar, Ashanty Tanya Kapan Anak Aurel dan Atta Lahir

Rencananya, Ashanty akan memanfaatkan momen berlebaran di Dubai.

“Begitu Turki enggak lockdown kita langsung berangkat,” ucap Ashanty.

Istri Anang Hermansyah ini belum mengetahui berapa lama bakal menghabiskan waktu di sana.

Baca juga: Hamil Anak Pertama, Aurel dan Atta Video Call Bareng KD hingga Ashanty

Yang jelas, setelah pengobatan selesai, mereka akan langsung kembali ke Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com