Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 09/05/2021, 18:40 WIB
Baharudin Al Farisi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com - Anak pertama Joanna Alexandra, Zuriel Paris Jedidiah Panggabean, mengaku tidak percaya atas kepergian ayahnya, Raditya Oloan.

Zuriel berujar, Raditya Oloan semasa hidupnya merupakan salah satu orang yang termasuk mengabdi penuh kepada Tuhan.

Baca juga: Ayah Joanna Alexandra: dari Debu Menjadi Debu, Inilah Akhir Perjalanan Raditya Oloan

"Aku kayak enggak percaya, Daddy itu orang yang sangat sungguh-sungguh sama Tuhan, tapi kenapa dia meninggal di umur yang muda?" ujar Zuriel saat ditemui usai pemakaman Raditya Oloan di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat, Minggu (9/6/2021).

Pria yang akrab dipanggil Zuzu itu mengungkapkan, dia pertama kali mendengar ayahnya meninggal dunia langsung menangis.

Baca juga: Pelukan 2 Putranya untuk Joanna Alexandra Saat Jenazah Raditya Oloan Dikebumikan

Seperti katanya tadi, Zuriel tidak percaya ayahnya meninggalkan dunia secepat ini.

"Aku lihat jenazahnya dan aku nangis banget sih. Aku tuh sangat kecewa sama Tuhan tapi bangga, Daddy itu punya dampak yang besar di negara ini," kata Zuriel.

Sebelumnya, Raditya Oloan sempat dirawat karena positif Covid-19. Namun kondisinya menurun justru setelah dinyatakan negatif Covid-19 pada 30 April 2021.

Baca juga: Raditya Oloan Dimakamkan di San Diego Hills

Karena itu Raditya Oloan harus kembali dirawat di ICU. Raditya juga memakai alat bantu pernapasan atau ventilator.

Pada unggahan terakhir sebelum dibawa ke ICU, Raditya sempat mengungkap kondisinya.

"Si Covid itu sempet bikin serangan sampe badan gue terjadi peradangan," tulis Raditya.

Baca juga: Anak Pertama Raditya Oloan: Tuhan Bangga pada Dia, Aku Menyayanginya

Sementara itu, Joanna Alexandra menjelaskan, sang suami memiliki komorbid asma.

Setelah terinfeksi Covid-19, tubuh Radit mengalami peradangan sehingga infeksi bakteri. Ginjalnya juga tidak berfungsi dengan baik.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com