Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Putri Delina Sebut Sikap Sule Berubah Sejak Hadirnya Nathalie Holscher

Kompas.com - 30/04/2021, 14:37 WIB
Cynthia Lova,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dan YouTuber Putri Delina mengatakan, sejak kehadiran Nathalie Holscher, sikap sang ayah, Sule, berubah.

Putri mengatakan, dahulu ayahnya jarang meluangkan waktu untuk anak-anaknya. Sebab saat itu jadwal syuting Sule sangat padat.

Baca juga: Putri Delina Takut Minta Uang Belanja ke Sule, Kenapa?

“Kalau dari Teteh perubahan apa, ya. Ada sih... Ya dulu susah banget diajak jalan ke mal,” ujar Putri dikutip di kanal YouTube Sule Channel, Jumat (30/4/2021).

Meski demikian, Putri mengatakan ia mengerti akan kesibukan sang ayah saat itu.

Namun, kini ia bersyukur sejak kehadiran sosok Nathalie, sang ayah jadi punya waktu luang untuk hangout bersama anak-anaknya.

Baca juga: Putri Delina Ulang Tahun, Suapi Kue dan Dapat Pelukan dari Nathalie Holscher

“Makanya sekarang sekarang ayah yang ke mana yuk. Yuk nonton ini,” sambung Putri.

Sule menyadari betul bahwa anak-anaknya menginginkan dirinya untuk punya banyak waktu luang bersama mereka.

Namun, ia menyayangkan anak sulungnya, Rizky Febian-lah yang kini jarang punya waktu luang bersama keluarga karena sibuk mengurus pekerjaan.

Baca juga: Namanya Dicatut untuk Penipuan Bagi Uang THR, Putri Delina: Hati-Hati

“Tapi misalkan menganggap keluarga lebih penting harusnya prioritas, makanya ayah juga melawan rasa malas itu teh,” ucap Sule.

“Karena ayah pikir ‘duh harus ke mal ngapain? Jajan, makan, jalan.’ Tapi ternyata memang penting hal itu ya makanya kita seminggu sekali atau seminggu dua kali kita melakukan hal ini. Alhamdulilah,” sambungnya.

Sule mengungkap perubahan itu berkat kehadiran sang istri di sisinya. Menurut Sule, istrinya menganggap bahwa kebersamaan lebih penting dibandingkan materi.

Baca juga: Lagu Juicy Luicy Bikin Prilly Latuconsina dan Putri Delina Terbawa Suasana

Karena hal itulah Sule menyisihkan waktunya untuk bersama keluarga saat hari libur.

“Alhamdulilah ya sekarang sudah mulai berubah. Ya iyalah kita jangan stuck di zona itu. Kita harus keluar dari zona itu dan ternyata ayah juga bisa kok. Paling kalau agak malas-malas dikit ya audah minggu ini kita di rumah aja deh, tapi ngumpul paling seperti itu. Ya namanya manusia perjalanan panjang,” ujar Sule.

Ia berdoa agar kebersamaan keluarganya akan tetap awet sampai akhir hayatnya.

Baca juga: Putri Delina Curhat di Instagram Setelah Dihujat Netizen karena Konflik Keluarga

“Artinya sharing itu penting dan itulah bersyukur punya Bunda yang merhatiin anak-anak. Yang udah gede yang masih kecil. Bersyukurlah. Semoga ini terus sampai nanti gitu,” tutur Sule.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com