Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rindu Ussy Sulistiawaty, Sheva: Kangen Sampai Langit Seratus

Kompas.com - 19/04/2021, 13:47 WIB
Firda Janati,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Anak keempat pasangan artis Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty, Sheva Elmira, mengungkapkan kerinduan kepada ibunya.

Seperti diketahui sebelumnya, Ussy Sulistiawaty dan anak bungsunya, Sakalingga Pratama, positif Covid-19.

Keduanya menjalani isolasi mandiri selama beberapa hari di kamar terpisah sampai dinyatakan negatif virus corona.

Baca juga: Sembuh dari Covid-19, Ussy Sulistiawaty Lepas Rindu dengan Pelukan Hangat

Pada 16 April 2021, Ussy mengumumkan dia dan Saka sudah negatif Covid-19 melalui vlog yang diunggah di kanal YouTube-nya, Ussy Andhika Official.

"Nanti malam mau bobok sama Mama? Tapi Mama masih jauh-jauhan dulu enggak apa-apa ya?" tanya Ussy Sulistiawaty kepada Sheva, dikutip Kompas.com, Senin (19/4/2021).

Sheva langsung mengiyakan untuk tidur bareng sang mama seperti yang biasa dilakukan sebelum Ussy terinfeksi virus corona.

Baca juga: Ussy Sulistiawaty Jalani Sahur Perdana Tanpa Andhika Pratama dan Anak-anak

"Kamu kangen? Sampai mana?" tanya Ussy.

"(Kangen) sampai langit seratus," jawab Sheva dengan polos.

Sheva dengan lucunya meminta sang ibu menyuapi dan menyisirkan rambutnya.

"Mama suapin Kakak dulu," ujar Sheva.

Baca juga: Ussy Sulistiawaty Nangis Tak Bisa Berikan ASI ke Anak Saat Positif Covid-19

"Oke Mama suapin, pokoknya semua Mama suapin. Mama bayar utang karena kemarin enggak sama Kakak Sheva," sahut Ussy.

Namun Ussy mengurungkan niat untuk tidur dengan Sheva karena masih merasa khawatir  ada sisa virus dalam tubuhnya.

"Nanti malam jangan (tidur) sama Mama dulu deh ya, Sheva sama Papa dulu ya, Mama sama Saka dulu," ujar Ussy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com