Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manajemen Artis di Jepang Ketat, Haruka: Izin Potong Rambut Aja Susah

Kompas.com - 02/04/2021, 16:07 WIB
Revi C. Rantung,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Penyanyi Haruka Nakagawa mengatakan bahwa manajemen artis di Jepang begitu ketat. Apalagi saat ia masih tergabung dalam AKB48.

Hal itu disampaikan Haruka dalam kanal YouTube Dapur Bincang Online.

“Izinnya susah banget kayak potong rambut, ‘aku boleh potong rambut enggak, boleh warnain rambut enggak’. Karena manajemennya mikir, Haruka bagusnya yang mana, ikutin konsep semua,” kata Haruka dikutip Kompas.com, Jumat (2/4/2021).

Baca juga: Pindah dari AKB48 ke JKT48, Haruka Nakagawa: Karena Seru Orang-orangnya

Haruka berujar hal itu tentunya berbeda dengan di Indonesia.

“Kalau di Indonesia enggak gitu banget, enak,” ujar Haruka melanjutkan.

Sebelumnya, Haruka sempat menyampaikan keinginannya untuk masuk dalam JKT48 dari AKB48.

Baca juga: Pernah Ditolak, Kenta Yamaguchi Belum Bertemu Haruka Eks JKT48 Lagi

Haruka berujar bahwa penonton di Indonesia lebih seru ketimbang di Jepang.

“Karena orangnya seru banget, waktu aku pertama kali pindah ke Indonesia, kayak 2011 atau 2012, kayak seru banget orang-orangnya. Orang Indonesia semangat (kalau nonton JKT48) kalau orang Jepang kan malu-malu ya,” tutur Haruka.

“Jadi kalau nonton konser (di Jepang) pendiam, kalau disini teriak-teriak, berasa artis banget,” tambah Haruka lagi.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com