Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Yoshi soal Awal Project Pop Terbentuk, Jatuh hingga Bersinar Lagi

Kompas.com - 05/03/2021, 07:37 WIB
Vincentius Mario,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Project Pop merupakan grup musik asal Bandung yang terkenal dengan lirik lagu-lagunya yang jenaka dan selalu menghibur penikmat musik Tanah Air.

Grup musik yang awalnya terdiri dari 30 orang ini juga mengalami pasang surut karier, dari kejatuhannya hingga menemukan sebuah titik terang untuk meroket kembali.

Cerita tersebut diungkap oleh Yoshi, salah satu personel Project Pop saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube Daniel Mananta.

Berikut fakta yang telah dirangkum Kompas.com.

Awal 30 orang

Di masa awal pembentukan, grup musik ini terdiri dari 30 personel. Bahkan, Yoshi sempat kaget saat diajak menjadi bagian dari mereka.

"Pertama kali diajak senior di Project Pop, ya waktu itu banyak, anggotanya 30 lebih. Kemungkinan saya dipilih karena suka rap," ujar Yoshi.

Yoshi menilai, para senior di Project Pop waktu itu melihatnya sebagai seseorang yang punya talenta dalam musik, terutama rap.

Baca juga: Yoshi Ungkap Cerita Awal Terbentuknya Project Pop, Ada 30 Personel

Kejatuhan

Setelah terbentuk, Project Pop sempat membuat album pertama bertajuk Lumpia vs Bapia (1996) yang ternyata kurang laku di pasaran.

Hal tersebut membuat Project Pop hampir bubar dan didepak dari label yang membesarkan namanya.

"Kami walau penjualannya bagus, ya waktu itu cuma untung sedikit. Kami dinilai bukan produk sukses waktu itu di label," kata Yoshi.

Dari peristiwa itu, Yoshi dan personel lain mulai pesimis soal perjalanan Project Pop ke depannya.

Bahkan, pemain film Medley ini menyarankan teman-temannya untuk kembali ke pekerjaan dengan keahlian masing-masing.

Baca juga: Pernah Vakum Empat Tahun, Yoshi Ungkap Titik Terendah Project Pop hingga Mau Bubar

Bersinar kembali

Para personel Project Pop pun berpisah selama empat tahun dan menjalani karier masing-masing dari tahun 1996 hingga 2000.

"Puji Tuhannya, kenapa kami tetap kuat, karena masing-masing personelnya (waktu vakum) ya tetap do entertainment dengan media berbeda," ujar Yoshi.

Waktu itu, Yoshi bersama Tika dan Udjo mencoba menjadi presenter di radio Hardrock FM Jakarta.

Hal tersebut membuat Yoshi dan personel lain tidak kehilangan kreativitas dan semangat dalam berkarya. Hingga mereka dipertemukan lagi pada tahun 2000.

Setelah kembali berkumpul, mereka membuat album berjudul Tuwagapat (2000) yang membuat mereka kembali dikenal.

Baca juga: 4 Tahun Sempat Vakum, Ini Project Pop Bisa Bangkit dan Raih Popularitas

Sejauh ini, Project Pop telah melahirkan sembilan album musik.

Project Pop hanya memiliki lima anggota saat ini karena ditinggalkan oleh Hilman sejak tahun 2000 dan Oon yang meninggal dunia pada 13 Januari 2017.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

HYBE Tanggapi Sangkalan CEO ADOR, Min Hee Jin

HYBE Tanggapi Sangkalan CEO ADOR, Min Hee Jin

K-Wave
Main Bareng Nicholas Saputra di Film TAOL, Putri Marino: Salah Satu Impian Aku

Main Bareng Nicholas Saputra di Film TAOL, Putri Marino: Salah Satu Impian Aku

Film
Westlife Hadirkan Christian Bautista di Konser The Hits Tour 2024 Candi Prambanan

Westlife Hadirkan Christian Bautista di Konser The Hits Tour 2024 Candi Prambanan

Musik
Jadi Perdebatan, Ini 4 Prediksi Akhir Queen of Tears

Jadi Perdebatan, Ini 4 Prediksi Akhir Queen of Tears

K-Wave
Bahagia Main Film TAOL, Nicholas Saputra: Film Ini Banyak Pertama Kalinya

Bahagia Main Film TAOL, Nicholas Saputra: Film Ini Banyak Pertama Kalinya

Film
Akhirnya Lunasi Cicilan KPR di Usia 45 Tahun, Meisya Siregar: Wahai Gen Z, Belum Punya Rumah di Usia 30 Bukan Berarti Gagal

Akhirnya Lunasi Cicilan KPR di Usia 45 Tahun, Meisya Siregar: Wahai Gen Z, Belum Punya Rumah di Usia 30 Bukan Berarti Gagal

Seleb
Jadwal Tayang Film The Architecture of Love, Dibintangi Nicholas Saputra dan Putri Marino

Jadwal Tayang Film The Architecture of Love, Dibintangi Nicholas Saputra dan Putri Marino

Film
Ponsel Usher Dicuri Putranya lalu Digunakan untuk DM Penyanyi Muda PinkPantheress

Ponsel Usher Dicuri Putranya lalu Digunakan untuk DM Penyanyi Muda PinkPantheress

Seleb
Lirik dan Chord Lagu Never is a Long Time – Red Hot Chili Peppers

Lirik dan Chord Lagu Never is a Long Time – Red Hot Chili Peppers

Musik
Lirik dan Chord Lagu Out of Range – Red Hot Chili Peppers

Lirik dan Chord Lagu Out of Range – Red Hot Chili Peppers

Musik
Lirik dan Chord Lagu Dark Vacay - Cigarettes After Sex

Lirik dan Chord Lagu Dark Vacay - Cigarettes After Sex

Musik
Lirik dan Chord Lagu Gong Li – Red Hot Chili Peppers

Lirik dan Chord Lagu Gong Li – Red Hot Chili Peppers

Musik
Member NewJeans Masing-masing Raup Cuan Rp 59 Miliar di Tengah Perselisihan HYBE dan ADOR

Member NewJeans Masing-masing Raup Cuan Rp 59 Miliar di Tengah Perselisihan HYBE dan ADOR

K-Wave
Lirik dan Chord Lagu Imaginary dari HONNE

Lirik dan Chord Lagu Imaginary dari HONNE

Musik
Lirik dan Chord Lagu Save This Lady – Red Hot Chili Peppers

Lirik dan Chord Lagu Save This Lady – Red Hot Chili Peppers

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com