Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Nevenka: Breaking the Silence, Tayang 5 Maret di Netflix

Kompas.com - 04/03/2021, 13:25 WIB
Mutiara Hening Pratiwi,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

Sumber IMDb

JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara Maribel Sánchez-Maroto mengangkat kisah perjuangan wanita bernama Nevenka Fernández dalam menuntut keadilan.

Pada 1999, Nevenka Fernández mengawali kariernya sebagai anggota Perbendaharaan Dewan Kota Ponferrada setelah meraih gelar master.

Kurang dari satu tahun setelah menjabat posisi ini, Nevenka mengajukan pengunduran diri karena alasan kesehatan.

Baca juga: Film Dokumenter Invisible Hopes Angkat Potret Narapidana Hamil dan Anak-anak di Dalam Penjara

Pada Maret 2001, publik Spanyol dikejutkan dengan pengakuan Nevenka soal kekerasan seksual yang menimpanya saat bekerja di Dewan Kota.

Ia mengaku kerap mendapat perlakuan kurang pantas dari Wali Kota Ismael Álvarez serta kekerasan secara verbal.

Nevenka pun akhirnya memberanikan diri untuk melaporkan perbuatan Ismael pada pihak berwajib.

Baca juga: 5 Rekomendasi Serial Dokumenter yang Diangkat dari Kisah Nyata Peristiwa Kejahatan

Banyak pihak yang menganggap tindakan yang dilakukan Nevenka hanyalah jalan untuk meraih popularitas.

Bahkan Jaksa José Luis García Ancos membuat pernyataan kontroversial soal keterangan Nevenka.

Ia menganggap wanita tersebut hanya mengarang cerita dan dirinya tidak pernah mengalami kekerasan seksual.

Baca juga: 5 Rekomendasi Serial Dokumenter yang Membahas Kasus Kontroversial

Tak berhenti di situ, banyak pihak yang justru membela Ismael Álvarez tanpa alasan kuat.

Hal ini tidak menghentikan langkah Nevenka untuk menuntut keadilan dan menjebloskan sang wali kota ke penjara.

Simak kisah perjuangan Nevenka Fernández dalam serial dokumenter Nevenka: Breaking the Silence yang tayang di Netflix mulai besok, Jumat (5/3/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com