Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis The King’s Speech, Colin Firth Jadi Calon Raja yang Alami Gangguan Bicara

Kompas.com - 01/03/2021, 12:41 WIB
Biru Cahya Imanda

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - The King’s Speech merupakan film drama sejarah garapan sutradara Tom Hooper berdasarkan naskah karya David Seidler.

Film yang perdana tayang pada 2010 ini dapat kembali Anda saksikan mulai hari ini, Senin (1/3/2021) di HBO Max.

Aktor ternama Colin Firth didapuk sebagai pemeran utama dalam The King’s Speech.

Berkat akting memukaunya, Colin berhasil mendapatkan piala Oscar pertamanya untuk kategori Best Actor.

Baca juga: Sinopsis The Wizard of Lies, Skandal Kecurangan Finansial Terbesar dalam Sejarah AS

Kisah dalam film The King’s Speech dimulai ketika King George V (Michael Gambon) meminta sang anak, Prince Albert atau Duke of York (Colin Firth), untuk menyampaikan pidato penutupan di suatu acara kerajaan di Wembley, London.

Namun, Bertie (panggilan akrab Prince Albert) tidak dapat menyampaikan pidato secara lancar karena ia memiliki gangguan berbicara atau gagap.

Sebetulnya ia sudah berusaha menyembuhkan kondisinya tersebut, tapi belum ada satu pun upaya yang berhasil.

Baca juga: Sinopsis The Imitation Game, Benedict Cumberbatch Memecahkan Kode Rahasia Nazi

Hingga akhirnya istri Bertie, Elizabeth (Helena Bonham Carter), berhasil membujuk suaminya untuk menemui Lionel Logue (Geoffrey Rush).

Lionel adalah seorang terapis bicara asal Australia yang membuka praktik di Harley Street.

Mulanya, Elizabeth meminta Lionel mendatangi Bertie di rumahnya.

Namun, Lionel menolak karena ia ingin berlaku adil terhadap semua pasiennya.

Baca juga: Sinopsis Serial For All Mankind, Sejarah Perlombaan di Luar Angkasa

Bahkan saat Elizabeth mengatakan bahwa suaminya adalah Duke of York, Lionel tetap tidak berkenan.

Ditemani Elizabeth, Bertie pun akhirnya bersedia mendatangi Lionel di Harley Street.

Pada pertemuan pertama, Bertie merasa sesi terapinya bersama Lionel tidak berjalan baik.

Ketika dikonfirmasi, Lionel dengan santai berkata bahwa semua pasiennya juga selalu bereaksi sama setelah sesi pertama terapi.

Baca juga: Sinopsis Film First Knight, Upaya Merebut Kerajaan dan Kisah Cinta Segitiga Richard Gere

Pasalnya, pria tersebut ternyata memiliki metode dan pendekatan yang cenderung berbeda dalam membantu pasien-pasiennya.

Ia meminta Bertie membaca naskah Hamlet “To Be or Not to Be” hingga memintanya merekam suara sendiri saat mendengarkan musik Mozart.

Akankah Lionel berhasil membantu Prince Albert memperbaiki gangguan bicaranya?

Saksikan kisah selengkapnya dalam film The King’s Speech yang tayang mulai hari ini di HBO Max.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com