Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kini Hanya Bertiga, KotaK Mengaku Sempat Berpikir Tambah Personel

Kompas.com - 07/01/2021, 17:47 WIB
Firda Janati,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup band KotaK menjadi bintang tamu dalam konten terbaru yang diunggah di kanal YouTube Gritte Agatha.

Dalam perbincangan bersama ketiga personel KotaK, Gritte Agatha bertanya apakah ada niatan untuk menambah personel baru.

Mengingat saat pertama kali terbentuk pada 2004, KotaK terdiri dari empat personel.

Baca juga: Tantri: Gabung Band KotaK, Saya Bisa Naik Pesawat

"Tapi kan awalnya berempat, apa enggak mau nyari personel lagi?" tanya Gritte Agatha, dikutip Kompas.com dari kanal YouTube-nya, Kamis (7/1/2021).

Sebagai personel yang ada dari awal terbentuknya KotaK, gitaris Mario Marcella atau Cella mengaku bandnya pernah ingin menambah satu personel.

"Kalau cari personel lagi sempat kepikiran ya dulu, cuma ternyata semakin ke sini kok semakin nyaman bertiga," ujar Mario Marcella, gitaris KotaK.

Baca juga: Tantri Sempat Ragu dan Dilema Saat Gabung dengan KotaK

"Soalnya baginya bertiga?" celetuk Gritte Agatha sambil tertawa.

Celetukan Gritte Agatha merujuk kepada pembagian honor yang diterima KotaK.

"He'eh (iya), pembagianya lebih besar. Lebih besar bertiga, kalau berempat wah dikurangin dong nih," ujar Cella berkelakar.

Baca juga: Senangnya Tantri Saat Dipilih Jadi Vokalis Band KotaK

"Bertiga aja berantem mulu, apalagi berempat. Nambah lagi ya kan," timpal Chua.

Adapun, grup band jebolan ajang pencarian bakat The Dream Band tersebut pertama kali terbentuk pada 2004.

Seiring berjalannya waktu, KotaK mengalami pergantian personel.

Baca juga: Cerita Tantri Bertemu dengan Band KotaK hingga Terpilih Jadi Vokalis

Tantri menggantikan posisi Pare sebagai vokalis dan Swasti Sabdastantri atau Chua mengisi posisi Prinzes Amanda sebagai pemain bass.

Setelah itu, drummer KotaK, Posan Tobing, memutuskan keluar.

Kini, KotaK beranggotakan Cella (gitaris), Tantri (vokalis) dan Chua (Bass).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com