Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaleidoskop 2020: Deretan Artis Siasati Krisis Keuangan Akibat Pandemi Covid-19 dengan Jualan

Kompas.com - 30/12/2020, 12:10 WIB
Vincentius Mario,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pandemi virus Covid-19 yang hampir berlangsung setahun telah melemahkan perputaran ekonomi dari berbagai sisi.

Dihadapkan krisis, banyak orang yang kemudian memutar beragam cara agar masih tetap bisa berpenghasilan, tak terkecuali para artis Tanah Air.

Ketika pekerjaan semakin sepi, tentu mereka banyak yang memilih berjualan agar tetap produktif.

Berikut rangkuman artis di 2020 yang menyasati krisis keungan akibat pandemi Covid-19.

Baca juga: Ari Irham Ceritakan Pengalaman Syuting di Tengah Pandemi

Vanessa Angel

Ditimpa kesulitan ekonomi selama masa pandemi, Vanessa Angel tak tinggal diam.

Ia dan sang suami, Bibi Ardiansyah pada akhir September lalu meresmikan bisnis terbaru mereka. Keduanya meresmikan gerai kebab yang diberi nama Kebab Ngidam.

Vanessa mengaku, nama Kebab Ngidam terinspirasi dari kebiasaan ‘ngidam’ kebab dirinya semasa hamil.

Delon

Runner-up Indonesian Idol Season 1, Delon blak-blakan sepi job nyanyi selama pandemi. Ia pun banting setir memulai bisnis makanan "Kodel Foods".

Baca juga: Fakta Lawlaka, Bisnis Baru Ronal Surapradja di Tengah Pandemi Covid-19

Koddel Foods ini adalah makanan siap santap khas Indonesia dan western food.

Ia menjual beragam jenis makanan siap santap seperti ayam panggang BBQ, pastel tutup, hingga beef stew.

Delon mengaku bersyukur masih bisa melakukan bisnis kecil-kecilan di rumah.

Selain itu, Delon juga membuka les vokal pribadi.

Baca juga: Ivan Gunawan Tak Desain Baju untuk Teman Artis Selama Pandemi, Mengapa?

Kedua kegiatan tersebut cukup membantu Delon untuk bertahan secara finansial di tengah pandemi.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com