Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Shot Caller, Transformasi Pria Kaya jadi Gangster Penjara

Kompas.com - 23/11/2020, 20:36 WIB
Widya Lestari Ningsih,
Rheisnayu Cyntara

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Shot Caller merupakan film thriller kriminal garapan sutradara Ric Roman Waugh yang mengulas kehidupan narapidana di penjara.

Film yang dirilis pada 2017 ini dibintangi Nikolaj Coster-Waldau, Omari Hardwick, Lake Bell, dan Jon Bernthal.

Cerita film Shot Caller mengikuti kisah Jacob Harlon (Nikolaj Coster-Waldau), seorang pialang saham yang sangat sukses.

Ia tinggal bersama istrinya, Katherine (Lake Bell), dan putra mereka, Joshua di California.

Baca juga: Sinopsis Film Di Balik 98, Kisah Keluarga yang Terpisah saat Tragedi 1998

Suatu hari, Jacob melanggar lampu merah dan menyebabkan sahabatnya, Tom (Max Greenfield) tewas.

Dari hasil penyelidikan, terungkap bahwa dirinya menyetir di bawah pengaruh alkohol dan akhirnya dijatuhi hukuman 16 bulan penjara.

Kehidupan awal Jacob di penjara dipenuhi hal-hal brutal yang sama sekali tak pernah terbayangkan.

Atas saran pengacaranya, ia berusaha untuk diam.

Baca juga: Sinopsis Film Death Race, Aksi Balapan Jason Statham dalam Penjara

Namun, kesabarannya menipis karena terus-terusan diprovokasi.

Jacob akhirnya menyerang seorang narapidana keturunan Afrika-Amerika.

Aksinya itu kemudian menarik perhatian Bottles (Jeffrey Donovan).

Bottles menawarkan perlindungan, namun Jacob harus menuruti aturannya.

Baca juga: Sinopsis Film Drug War, Kerjasama Polisi dan Narapidana Membongkar Sindikat Narkoba

Demi bisa bertahan hidup dan masuk ke gangster penjara yang dipimpin Bottles, Jacob mau menyetujui syaratnya.

Tugas pertamanya adalah menyelundupkan heroin dan membunuh seorang pencuri di geng tersebut.

Setelah berhasil menjalankan misi pertamanya, Jacob mulai mendapat pengakuan.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com