Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Asmara Denny Sumargo, dari Dita Soedarjo dan Akhirnya Berlabuh pada Olivia Allan

Kompas.com - 22/11/2020, 10:02 WIB
Baharudin Al Farisi,
Kistyarini

Tim Redaksi

Dalam video itu, mereka berbicara tentang awal perkenalan hingga akhirnya memutuskan menikah.

Awal perkenalan

Dalam perbincangan itu terungkap mereka berkenalan pada 2017 lewat seorang teman. Namun komunikasi mereka hanya secara daring.

"Ya kenalan by WhatsApp. Abis itu hilang datang, hilang datang. Cuma teleponan cerita-cerita gitu-gitu aja," kata Olivia.

Baca juga: Pengakuan Olivia Allan Akhirnya Tambatkan Hati pada Denny Sumargo

Dua tahun berselang, Denny dan Olivia akhirnya bertemu secara tatap muka.

Dalam pertemuan itu, Olivia tidak menggunakan makeup dan rambutnya pun tidak ditata.

Sebab, kata Olivia, pertemuannya dengan Denny dilakukan selepas ia pulang dari kantor.

Ketertarikan

Walau begitu, pertemuan tersebut rupanya menimbulkan kesan untuk Olivia hingga akhirnya menjalani hubungan asmara.

Baca juga: Denny Sumargo Melabuhkan Hati pada Olivia Allan

"Lebih ke pemikirannya ya. Waktu itu kan kita banyak ngomongin tentang values, tentang apa sih value-nya orang, dan aku tuh hidup di dunia yang berbeda, buat aku integrity itu penting banget," kata Olivia.

Menikah dengan Olivia

Denny akhirnya mempersunting Olivia Alan pada 22 November 2020. Tidak banyak yang mengetahui hari bahagia pasangan tersebut.

Lewat akun Instagram-nya, Denny Sumargo tampak tampak tampan dengan mengenakan setelan jas berwarna putih.

Baca juga: Olivia Allan Beberkan Sifat Denny Sumargo yang Membuatnya Tertarik

Sementara Olivia Alan tampil anggun dibalut gaun panjang dengan warna yang senada.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com