Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dimas Ramadhan Sempat Tak Percaya Diajak Raffi Ahmad Berlibur ke Sumba

Kompas.com - 11/11/2020, 14:12 WIB
Firda Janati,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Raffi Ahmad mengajak Dimas Ramadhan ikut berlibur ke Sumba, Nusa Tenggara Timur.

Raffi menuturkan pada hari kedua bertemu dengan Dimas, ia langsung mengajaknya untuk berlibur bersama artis Tanah Air lainnya.

Sebagaimana diketahui, Dimas Ramadhan viral di media sosial karena dinilai mirip dengan Raffi Ahmad.

Bertemu dengan Raffi Ahmad dan langsung diajak berlibur, Denny Cagur menyebut banyak orang yang ingin di posisi Dimas saat ini.

"Dimas lagi ada di posisi yang banyak banget orang menginginkan posisi seperti Dimas, apa yang Dimas Rasain?" ujar Denny Cagur, dikutip dari kanal YouTube Denny Cagur TV, Rabu (11/11/2020).

Baca juga: Raffi Ahmad Janji Poles Usaha Bakso Dimas Ramadhan

Menjawab hal tersebut, Dimas mengaku tak menyangka dapat bertemu artis-artis yang biasanya dia lihat di televisi.

"Maksudnya tokoh-tokoh yang ada di layar televisi gitu bisa ketemu langsung, kaget banget," ujar Dimas.

Awalnya, kata Dimas, ia hanya mengira kalau Raffi bercanda mengajaknya berlibur ke Sumba.

"Kirain mah bercanda kalau diajak ke sini (Sumba), kalau diajak ke rumah Aa (Raffi) mah enggak, 'masa sih?', gitu," tutur Dimas.

Raffi menuturkan kalau Dimas beruntung, karena dari rombongannya hanya tersisa satu slot yang masih kosong.

Baca juga: 4 Alasan Raffi Ahmad Tak Perhitungan Bantu Dimas Penjual Bakso Ikan Viral

Kemudian Raffi mengatakan, kalau Dimas baru pertama kali merasakan pergi menggunakan pesawat.

"Iya, pertama kali (naik pesawat). Lebih nyaman sih dari naik mobil, sama Aa Raffi dikasih tutorial," ujar Dimas.

"Iya, gue kasih tutorial suruh siul. Biar enggak sakit telinganya jadi pas take off (bersiul)" ujar Raffi disambut gelak tawa Denny Cagur dan Dimas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com