Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Film Melbourne Rewind, Kembalinya Cinta Pertama

Kompas.com - 09/11/2020, 16:22 WIB
Titik Wihayanti,
Rheisnayu Cyntara

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Diadaptasi dari novel best seller karya Winna Efendi, film Melbourne Rewind akan hadir di Netflix mulai Kamis (12/11/2020).

Film bergenre drama romantis ini dirilis pada 2016 dan digarap oleh sutradara Danial Rifki.

Dengan jajaran pemain antara lain Pamela Bowie, Morgan Oey, Aurellie Moremans, dan Jovial Da Lopez.

Baca juga: Sinopsis Film Di Bawah Umur, dibintangi Angga Yunanda

Melbourne Rewind berkisah tentang kisah cinta rumit yang dialami Laura (Pamela Bowie).

Laura dalah gadis muda yang berprofesi sebagai penyiar radio di kota Melbourne, Australia.

Suatu ketika, terjadi insiden ketika walkman miliknya hilang.

Baca juga: Sinopsis Wayne, Petualangan Gila Dua Remaja, Tayang di Amazon Prime Video

Setelah lama dicari, tak disangka penemunya adalah Max (Morgan Oey), cinta pertamanya yang dulu pergi.

Pertemuan kembali dengan Max, mengingatkan Laura akan kenangan masa lalunya.

Max dan Laura pernah berpacaran.

Bahkan bagi Laura, Max adalah orang yang membantunya menemukan tujuan hidup.

Baca juga: Sinopsis Film Serigala Terakhir, Aksi Balas Dendam Anggota Geng Mafia

Sayangnya, hubungan mereka harus kandas karena Max pindah ke Amerika untuk mengejar mimpinya menjadi lighting designer.

Sekembalinya ke Australia, Max mulai mendekati Laura.

Tapi sayangnya Laura kini sudah jatuh cinta dengan Evan (Jovial Da Lopez), pria juga kekasih sahabatnya sendiri, Cee (Aurelie Moremans).

Baca juga: Sinopsis Film Thailand Dew, Cinta Terlarang yang Kembali Datang

Di belakang Cee, Evan dan Laura menjalin hubungan dekat.

Kedekatan mereka diawali oleh kesamaan hobi dan sifat yang akhirnya membuat tertarik satu sama lain.

Laura pun dilanda dilema, haruskah ia tetap bersama Evan meski harus menghianati sahabatnya, Cee.

Baca juga: Sinopsis Drama When I See You Again, Ketika Cinta Lama Bertemu Kembali

Atau memilih kembali pada Max, cinta pertama yang kini datang untuk mendapatkan hatinya.

Siapa yang akhirnya akan dipilih oleh Laura?

Saksikan selengkapnya dalam film Melbourne Rewind yang dapat Anda saksikan di Netlix mulai 12 November mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com