Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Film Tae Guk Gi, Cerita Kakak Adik Saat Perang Korea Selatan

Kompas.com - 08/11/2020, 20:24 WIB
Melvina Tionardus,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Rating IMDB

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebelum menjadi negara maju, Korea Selatan juga pernah melewati masa perang, yakni pada 1950.

Masa perang tersebut bisa dirasakan melalui film Tae Guk Gi yang rilis pada 2003.

Keluarga Lee tinggal di kota Seoul. Lee Jin Tae (Jang Dong Gun) sebagai kakak menjalankan sebuah kios semir sepatu.

Baca juga: Sinopsis Fast and Furious, Upaya Penyamaran Brian OConnor Bongkar Sindikat Perampok

Ia mengais rezeki demi menjadi tulang punggung keluarga dan membiayai pendidikan adiknya, Lee Jin Seok (Won Bin).

Pada saat bersamaan, kekasih Jin Tae, Kim Young Shin (Lee Eun Ju) ikut membantu secara sukarela.

Pada 25 Juni 1950 secara mengejutkan tentara Korea Utara berhasil masuk ke wilayah Korea Selatan. Ketentraman masyarakat jadi terancam.

Baca juga: Sinopsis Film Despicable Me 3, Ketika Gru Ditinggal Minions

Para pemuda Korea Selatan diminta untuk membela negara secara militer.

Jin Tae dan Jin Seok terpaksa meninggalkan keluarga dan masuk Divisi Infanteri 1.

Sang kakak khawatir dengan kerasnya hidup yang harus dilalui sang adik yang masih sangat belia.

Jin Tae mendapat tawaran tugas dari atasannya dengan iming-iming yang bisa membuat Jin Seok bebas dari tugas bela negara.

Ikuti kelanjutan kisahnya, Minggu (8/11/2020) pukul 23.30 WIB di Trans TV.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com