Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rapper Ariel Nayaka Tampil Segar dengan Singel Terbaru

Kompas.com - 02/10/2020, 14:55 WIB
Andika Aditia

Penulis

KOMPAS.comRapper Ariel Nayaka, mencapai suatu pencerahan tentang pentingnya self-love melalui pengalamannya dalam hubungan romantis. 

Hal ini ditunjukkan Nayaka lewat singel terbarunya berjudul “Waktu Tiba”.

Singel terbaru ini diproduksi oleh produser SonaOne dari Malaysia yang merupakan teman lamanya.

SonaOne coba menerjemahkan titik iluminasi ini ke dalam suatu trek bilingualnya yang pertama.

Tampaknya, Nayaka memutuskan untuk kembali ke akarnya seperti yang ditekankan di seluruh lirik singel ini - mengatasi ketidaknyamanan proses realisasi diri dalam hubungan romantis.  

Baca juga: Rapper Ariel Nayaka Direkrut Label Internasional Def Jam

Bersama dengan lantunan gitar yang sederhana dan santai, lagu ini dibuka langsung dengan lirik Nayaka yang menyatakan bahwa sudah waktunya bagi rekannya untuk pergi. 

Kontrasnya kombinasi pembawaan Nayaka yang juga sangat santai dalam lirik lagu ini, yang mengesankan sikap ketidakpeduliannya terhadap hubungan fisik yang sedang ia jalani, dengan gaya produksi SonaOne yang cemerlang di dalam lagu ini membuat kita berpikir - apakah ada cara yang "tepat" untuk menyampaikan suatu akhir dalam hubungan.

“Saya selalu membayangkan lagu seperti ini untuk Nayaka tapi tidak pernah bisa menyampaikan idenya dengan tepat. Setelah malam yang panjang di studio dan waktu tidur yang sangat minimum, keesokan harinya ketika kami kembali bekerja, kami tahu persis apa yang harus kami lakukan, dan selebihnya, seperti yang mereka katakan, adalah sejarah ” jelas SonaOne menceritakan pengalamannya memproduksi lagu tersebut, seperti dikutip Kompas.com dari keterangan tertulis, Jumat (2/10/2020).

Sementara, video musik animasi lagu ini disutradarai Eddie Edzuan dan didesain Cwnddien dari 33.3 Studios.  

Baca juga: Digaet Def Jam, Rayi RAN Lepas Singel Bagaimana Dengan Aku?

Narasi video musiknya menggambarkan sebuah kejenuhan akan pola hidup. 

Nayaka sendiri ingin mendobrak batasan di Indonesia dalam hal memproduksi lagu berbahasa Indonesia-Inggris berkualitas tinggi. 

“Saya percaya bahwa ini adalah langkah selanjutnya dalam evolusi saya sebagai musisi. Menulis rekaman bilingual bukanlah tugas yang mudah, tetapi melakukannya sambil membuat lagu menjadikannya lebih menarik dan menantang,” ucap Nayaka. 

Melalui “Waktu Tiba”, Nayaka menyampaikan emosinya yang kompleks, membungkusnya dengan apik agar siap untuk didengar dan dirasa oleh para pendengar.  

Baca juga: Gabung di Label Hip Hop Def Jam, Rayi RAN Siap Go International

Ariel Nayaka sendiri merupakan rapper asal Indonesia yang bergabung bersama label internasional Def Jam

Def Jam diketahui menaungi penyanyi-penyanyi ternama, dari Public Enemy, LL Cool J, Nas, Jay-Z, Kanye West hingga gelombang rapper Def Jam terkini seperti Logic, Big Sean & 2 Chainz.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

HYBE Tanggapi Sangkalan CEO ADOR, Min Hee Jin

HYBE Tanggapi Sangkalan CEO ADOR, Min Hee Jin

K-Wave
Main Bareng Nicholas Saputra di Film TAOL, Putri Marino: Salah Satu Impian Aku

Main Bareng Nicholas Saputra di Film TAOL, Putri Marino: Salah Satu Impian Aku

Film
Westlife Hadirkan Christian Bautista di Konser The Hits Tour 2024 Candi Prambanan

Westlife Hadirkan Christian Bautista di Konser The Hits Tour 2024 Candi Prambanan

Musik
Jadi Perdebatan, Ini 4 Prediksi Akhir Queen of Tears

Jadi Perdebatan, Ini 4 Prediksi Akhir Queen of Tears

K-Wave
Bahagia Main Film TAOL, Nicholas Saputra: Film Ini Banyak Pertama Kalinya

Bahagia Main Film TAOL, Nicholas Saputra: Film Ini Banyak Pertama Kalinya

Film
Akhirnya Lunasi Cicilan KPR di Usia 45 Tahun, Meisya Siregar: Wahai Gen Z, Belum Punya Rumah di Usia 30 Bukan Berarti Gagal

Akhirnya Lunasi Cicilan KPR di Usia 45 Tahun, Meisya Siregar: Wahai Gen Z, Belum Punya Rumah di Usia 30 Bukan Berarti Gagal

Seleb
Jadwal Tayang Film The Architecture of Love, Dibintangi Nicholas Saputra dan Putri Marino

Jadwal Tayang Film The Architecture of Love, Dibintangi Nicholas Saputra dan Putri Marino

Film
Ponsel Usher Dicuri Putranya lalu Digunakan untuk DM Penyanyi Muda PinkPantheress

Ponsel Usher Dicuri Putranya lalu Digunakan untuk DM Penyanyi Muda PinkPantheress

Seleb
Lirik dan Chord Lagu Never is a Long Time – Red Hot Chili Peppers

Lirik dan Chord Lagu Never is a Long Time – Red Hot Chili Peppers

Musik
Lirik dan Chord Lagu Out of Range – Red Hot Chili Peppers

Lirik dan Chord Lagu Out of Range – Red Hot Chili Peppers

Musik
Lirik dan Chord Lagu Dark Vacay - Cigarettes After Sex

Lirik dan Chord Lagu Dark Vacay - Cigarettes After Sex

Musik
Lirik dan Chord Lagu Gong Li – Red Hot Chili Peppers

Lirik dan Chord Lagu Gong Li – Red Hot Chili Peppers

Musik
Member NewJeans Masing-masing Raup Cuan Rp 59 Miliar di Tengah Perselisihan HYBE dan ADOR

Member NewJeans Masing-masing Raup Cuan Rp 59 Miliar di Tengah Perselisihan HYBE dan ADOR

K-Wave
Lirik dan Chord Lagu Imaginary dari HONNE

Lirik dan Chord Lagu Imaginary dari HONNE

Musik
Lirik dan Chord Lagu Save This Lady – Red Hot Chili Peppers

Lirik dan Chord Lagu Save This Lady – Red Hot Chili Peppers

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com