Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Film Neerja, Kisah Heroik Pramugari Melawan Pembajakan Pesawat

Kompas.com - 22/09/2020, 16:13 WIB
Titik Wihayanti,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Neerja merupakan film Bollywood bergenre biografi dan thriller yang tayang pada 2016.

Film ini diangkat dari kisah nyata seorang pramugari bernama Neerja Bhanot yang rela mengorbankan dirinya demi melindungi penumpang saat terjadi pembajakan pesawat.

Tokoh Neerja dalam film garapan sutradara Ram Madhvani ini diperankan aktris Sonam Kapoor.

Baca juga: Sinopsis Winters Tale, Keajaiban Cinta di New York, Segera di Netflix

Mengambil latar waktu pada 1986, kisah dalam film ini diawali dengan Neerja (Sonam Kapoor) yang tengah bersiap bertugas di bandar udara internasional Sahar, Mumbai, India.

Hari itu, Neerja bertugas sebagai kepala pramugari untuk penerbangan pesawat Boeing 747 dengan membawa 360 penumpang menuju New York.

Pesawat ini rencananya akan transit dua kali di Pakistan dan Jerman.

Baca juga: Sinopsis I Know This Much Is True, Mark Ruffalo Berjuang Lawan Trauma

Namun, saat pesawat mendarat di Bandara Karachi, Pakistan, tiba-tiba empat orang teroris yang menyamar sebagai petugas keamanan menyerang pesawat.

Neerja yang mengetahui adanya tanda-tanda pembajakan segera menghubungi pilot, tapi pilot kabur dan meninggalkan pesawat dalam kondisi menyala.

Alhasil, pesawat tidak dapat terbang. Neerja dan penumpang pun mau tak mau harus menghadapi para teroris yang telah masuk ke pesawat.

Baca juga: Sinopsis Film Broken City, Mark Wahlberg Selidiki Skandal Wali Kota

Teroris sempat meminta pilot kembali untuk menerbangkan pesawat ke Cyrus.

Tujuannya adalah untuk membawa rekannya yang berada di sana.

Namun, pilot enggan datang kembali sehingga para teroris ini menggertak dengan membunuh salah satu penumpang.

Mereka juga mengancam akan membunuh semua penumpang jika permintaan tak dipenuhi, dimulai dengan penumpang asal Amerika Serikat.

Baca juga: Sinopsis Film Crazy Stupid Love, Ryan Gosling Menjadi Guru Cinta

Berkat taktik cerdas dari Neerja, para penumpang asal AS ini bisa diselamatkan.

Diam-diam ia meminta semua penumpang asal AS mengumpulkan paspor dan membuangnya ke kotak sampah.

Situasi semakin genting, Neerja pun kembali mencari cara untuk menyelamatkan mereka semua.

Baca juga: Sinopsis WandaVision, Segera Tayang di Disney+Hotstar

Dengan menggunakan sebuah pesan tertulis yang disimpan dalam majalah, Neerja meminta salah seorang penumpang membuka pintu darurat.

Setelah pintu terbuka, Neerja meminta para penumpang turun secara diam-diam.

Sayangnya, aksi Neerja ini ketahuan, para teroris pun mengancam akan menembak tiga penumpang anak-anak yang masih berada di pesawat.

Baca juga: Sinopsis Film Apocalypto, Kisah Kehancuran Suku Maya

Bagaimana kelanjutan kisah Neerja menyelamatkan para penumpang ini?

Saksikan selengkapnya dalam film Neerja yang dapat Anda saksikan di layanan streaming Disney Plus Hotstar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com