JAKARTA, KOMPAS.com - Komedian Tri Retno Prayudati atau akrab disapa Nunung terpapar virus corona.
Kendati demikian, adik Nunung, Nunik menegaskan suami kakaknya, Iyan Sambiran tidak terinfeksi virus corona.
"(Iyan Sambiran) negatif, Mas," kata Nunik kepada Kompas.com, Selasa (22/9/2020).
Nunik berujar, ada lima orang yang ikut terpapar Covid-19.
"Ada anaknya dua, cucu satu, menantu satu, sama asistennya Mbak Nunung," ucap Nunik.
Baca juga: Nunung: Jalani Protokol Kesehatan, Virus Corona Benar-benar Ada
Keterangan berbeda diutarakan kuasa hukum Nunung, Moamar Maruapey yang menyebut ada dua orang yang ikut terpapar.
"Istrinya Mas Bagus (anak Nunung) sama anaknya Mas Bagus yang pertama itu positif juga, cuma diminta karantina mandiri saja," kata Moamar Maruapey kepada Kompas.com, Selasa.
Kepada Moamar Maruapey, Nunung mengimbau agar setiap masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah.
"Imbauan Mami Nunung kepada seluruh lapisan masyarakat agar waspada dengan menjalankan protokol kesehatan, karena virus corona itu benar-benar ada, bukanlah omongan belaka," kata Moamar Maruapey.
Baca juga: Selain Nunung, 4 Anggota Keluarga dan Asistennya Positif Covid-19
Lebih lanjut, Moamar Maruapey mengatakan, Nunung beserta keluarga yang terinfeksi virus corona meminta doa agar perawatan yang dijalani berjalan dengan lancar.
"Mami Nunung dan keluarga meninta doa dari semua masyarakat agar Mami bisa cepat diberikan kesembuhan oleh Allah serta bisa kembali menghibur penggemarnya dan berkumpul dengan pihak keluarga," kata Moamar Maruapey.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.