Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/09/2020, 17:34 WIB
Melvina Tionardus,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi sekaligus aktor asal Korea Selatan, Rain, membuat program baru dengan cara berbincang bersama bintang tamu di dalam mobil.

Rain yang mengendarai mobil jeep merah mengaku gugup ketika hendak akan menjemput bintang tamunya.

Baca juga: Rayakan 18 Tahun Berkarier, Rain Unggah Pesan Menyentuh

"Saya tidak biasanya gugup ketika hendak bertemu orang. Orang ini adalah ayah keduaku," kata Rain dikutip dari kanal YouTube Season B Season, Senin (21/9/2020).

Sampai di suatu tempat Rain turun dari mobil dan langsung menghampiri bintang tamunya dan bersalaman.

Ternyata sosok yang dijemput Rain ialah Jin Young Park, pendiri JYP Entertainment.

Baca juga: Muncul Akun YouTube Palsu Rain, Agensi Beri Peringatan

"Hyung (kakak laki-laki) naiklah ke dalam mobil," ucap Rain.

Jin Young Park memuji ide Rain yang mengatur program obrolan sambil menyetir mobil sebagai ide yang bagus.

"Aku ingin jika tamu pertamaku adalah Hyung," aku Rain.

Akan tetapi, Jin Young Park melayangkan pertanyaan untuk suami Kim Tae Hee itu.

Baca juga: Aktor Korea Rain Curhat Pernah Diperlakukan Tak Adil

"Ketika aku meminta kamu untuk datang ke Radio Star, kamu tidak datang. Namun kamu mendadak memintaku untuk tampil di program milikmu. Apakah kamu bercanda?" tanya Jin Young Park.

Rain mengaku dulu bukannya tidak ingin datang, melainkan ada kesalahan jadwal.

"Apakah kamu tidak datang di programku supaya aku bisa datang ke sini?" ujar Jin Young Park lagi menggoda Rain.

Baca juga: Bantu Atasi Dampak Virus Corona, Kim Tae Hee dan Rain Turunkan Harga Sewa Gedung

Lagi-lagi Rain mencoba meluruskan kesalahpahaman itu.

"Saya juga datang untuk mengalahkan SSAK3 (grup trio baru Rain)," tutur Jin Young Park berkelakar.

Diketahui, dulu Rain direkrut Jin Young Park untuk menjadi artisnya dengan pertinbangan bakat.

Rain mengaku sebelumnya tidak ada agensi yang mau memilihnya karena masalah penampilan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com