Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayah Meninggal Dunia, Mey Chan: Bantu Doa Supaya Saya Kuat

Kompas.com - 17/09/2020, 16:36 WIB
Revi C. Rantung,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar duka tengah menyelimuti penyanyi Dita Anggraeni alias Mey Chan. Ayah meninggal dunia pada Rabu (16/9/2020).

Meski belum diketahui secara pasti penyebab meninggalnya sang ayah, lewat Unil, manajernya, Mey Chan hanya meminta doa agar kuat menjalani cobaan ini.

Baca juga: Kabar Duka, Ayah Mey Chan Meninggal Dunia

“Karena dari kemarin Dita coba ditelpon dia hanya bilang ‘bantu doa supaya saya kuat’ gitu,” kata Unil lewat sambungan telpon kepada Kompas.com, Kamis (Kamis 17/9/2020).

Hingga kini, Unil juga belum dapat berbicara banyak mengenai ayah Mey Chan. Yang jelas, Mey Chan masih terpukul dengan kepergian sosok ayahnya.

Baca juga: Dita Anggraini Mey Chan Tak Betah Vakum dari Musik

“Infonya mendadak belum ada yang tahu dari manajemen, karena belum bisa komunikasi secara lancar sih, masih terpukul banget,” ucap Unil lagi.

Saat ini Mey Chan tengah berada di Malang, Jawa Timur. Unil hanya meminta doa agar Mey Chan dapat tegar menghadapinya.

Baca juga: Punya Proyek Baru, Mey Chan Ganti Nama Jadi Dita

“Dia (Mey Chan) ada di Malang. Mohon doa dari semua teman-teman media ya. Nanti saat sudah kuat kami akan info,” ujar Unil.

Kabar meninggalnya ayah Mey Chan diketahui dari unggahan Instagram Maia Estianty. Di situ Maia memberikan semangat untuk Mey Chan agar tetap tabah menjalaninya.

Baca juga: Tata Janeeta Pengganti Mey Chan dalam Duo Maia?

Telah berpulang ke Rumah Allah, ayahanda dari Meichan @ditaofficial.id . Semoga jiwa almarhum diterima di sisi Allah SWT. Perjalanan pulang kembali ke Allah menyenangkan, dilapangkan kuburnya, diampuni segala dosa dan dikumpulkan bersama kekasih-kekasih Allah di surganya Allah. Amin. Mohon doa,” tulis Maia Estianty.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com