JAKARTA, KOMPAS.com – Penyanyi Raisa Andriana mengemas ulang lagu yang dipopulerkan oleh Titi DJ “Bahasa Kalbu”.
Jika diperhatikan dalam video musik lagu “Bahasa Kalbu” versi Raisa dan pecipta lagu Andi Rianto, tampak Raisa bernyanyi di atas genangan air.
Adry Boim, selaku produser Juni Record menjelaskan inspirasi untuk membuat video musik tersebut.
“Iya video klipnya sutradaranya Prialangga, yang menariknya adalah gue enggak expect dia ngerendem sepatunya mas Andi dan pianonya sih sebenarnya,” kata Boim dalam konferensi pers virtual, Jumat (28/8/2020).
Mendengar itu, Raisa langsung teringat akan sepatu hak tingginya (high heels) setinggi 16 cm yang dipakai saat syuting video musik "Bahasa Kalbu".
Baca juga: Raisa Akui Sempat Takut Remake Lagu Bahasa Kalbu
Raisa mengatakan, pada akhirnya sepatu hak tingginya tidak terlihat jelas di video musik.
Padahal, istri Hamish Daud itu telah berusaha pakai bahkan sampai rusak lantaran terendam air dalam waktu yang lama.
“Dengan pengalaman kita berenang-berenang, jangan lupain sepatu (high heels) gue lah yang sekarang lemnya jadi copot,” ucap Raisa.
Raisa menuturkan, syuting video musik tersebut merupakan satu pengalaman yang seru untuknya.
Di sisi lain, pecipta lagu Andi Rianto menambahkan bahwa dia baru pertama kali bermain piano di atas genangan air.
Baca juga: Titi DJ Nangis Dengar Remake Lagu Bahasa Kalbu Versi Raisa
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.