Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Film Dark Skies, Teror Alien Penculik Anak

Kompas.com - 26/08/2020, 16:45 WIB
Titik Wihayanti,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dark Skies merupakan film fiksi ilmiah yang mengangkat tema teror mahkluk luar angkasa, alien.

Diceritakan tentang keluarga Barrett, sebuah keluarga kecil dengan dua anak laki-laki yang sedang mengalami kesulitan ekonomi.

Sang ayah, Daniel (Josh Hamilton), sedang berjuang mencari pekerjaan setelah dipecat.

Baca juga: Sinopsis The First Purge, Kisah Kelahiran Tradisi Penuh Kekejaman di AS

Sementara Lacy (Keri Russell), sang ibu, harus beralih mengambil peran sebagai pencari nafkah dengan bekerja menjadi agen real estate.

Putra pertama mereka, Jesse (Dakota Goyo), sedang mengalami gejolak masa remaja.

Ada pula Sam (Kadan Rockett), putra bungsu yang masih berusia lima tahun.

Baca juga: Sinopsis Film Unfriended: Dark Web, Rahasia Kelam di Dunia Maya, Segera di Netflix

Suatu hari, Lacy merasakan hal aneh di dalam rumahnya. Ia merasa ada seseorang yang masuk, tapi ketika dicek tidak ada siapa-siapa.

Berbagai hal aneh terus berlanjut, mulai dari isi kulkas yang berantakan, foto-foto di dinding rumah yang menghilang, hingga suara dengungan di telinga.

Kejadian ini tak hanya dirasakan Lacy, tapi juga Jesse dan Sam.

Baca juga: Sinopsis I May Destroy You, Pencarian Jati Diri di Tengah Tragedi

Namun, Daniel tidak mempercayai hal ini.

Daniel menyangka semua hanya halusinasi mereka akibat efek buku dongeng yang sering dibacakan Jesse untuk Sam.

Hingga Daniel kemudian mengalami sendiri hal aneh ini.

Telinganya digigit sesuatu yang misterius, mirip seperti gigitan serangga.

Baca juga: Sinopsis FIlm Van Helsing, Aksi Hugh Jackman Memburu Vampir dan Monster

Lacy kemudian mencoba mencari tahu hal ini di internet dan mendapati bahwa kemungkinan teror di rumahnya disebabkan ulah alien.

Ia mendapatkan informasi ini dari situs milik Edward Pollard (J.K. Simmons).

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com