Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baim Wong Taruh Uang di Ember, Seorang Pemuda Terkejut Gemetaran

Kompas.com - 22/06/2020, 20:20 WIB
Melvina Tionardus,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Cara unik dipakai artis peran sekaligus YouTuber Baim Wong dalam menjalankan aksi sosialnya berbagi rezeki.

Baim yang menyamar sebagai satpam sebenarnya menjadikan seorang bapak penjual kopi keliling di sebuah pertigaan jalan sebagai sasaran utama.

Suatu saat, bapak itu melayani para pembeli.

Baca juga: Nyamar Jadi Satpam, Baim Wong Beri Uang ke Penjual Kopi Keliling

Baim sedikit menjauh dari kerumunan dan mendekat ke sebuah ember dan pengki.

Suami Paula Verhoeven itu menaruh uang di dalamnya.

Karena situasi yang ramai dan takut ketahuan, Baim balik ke mobilnya yang terparkir di lokasi lain.

Aksinya digantikan staf Baim Wong. 

Baca juga: Paula Verhoeven Blak-blakan soal Baim Wong, Kanal YouTube, dan Kiano

Mendadak seorang pemuda yang memegang sapu jalan menghampiri staf tadi dan terkejut karena ada uang Rp 100 ribu di embernya.

"Di ember saya ada uang mbak. Uang siapa ya?" tanya sang pemuda kebingungan, dikutip dari YouTube Baim Paula, Senin (22/6/2020).

Pemuda tersebut terlihat panik dan takut, bahkan sampai gemetaran.

Baca juga: Gara-gara Konten YouTube, Paula Verhoeven dan Baim Wong Kerap Bertengkar

Staf Baim pura-pura juga tidak mengetahui siapa pemilik uang itu.

Sang pemuda terus mencari siapa pemilik uang yang ditemukan. Ia pun berani mengantongi uang tersebut.

Hingga akhirnya, staf Baim mencoba meyakinkan sang pemuda dengan mengatakan itu adalah rezakinya. 

Baca juga: Pertama Kali Bertemu, Paula Verhoeven Lihat Baim Wong Kucel Banget

Bapak penjual kopi di dekat situ juga mengatakan hal yang sama.

Tak lama, staf Baim Wong memilih pergi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com