Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tur Asia Tenggara Pamungkas Batal, Ini Penyebabnya

Kompas.com - 27/04/2020, 09:14 WIB
Rintan Puspita Sari,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi asal Indonesia, Pamungkas, resmi umumkan pembatalan tur Asia Tenggaranya untuk 2020 ini.

Lewat akun media sosialnya @pamungkas, pelantun "Kenangan Manis" itu memberitahukan pembatalan tur-nya di Asia Tenggara, yakni Malaysia, Singapura, Thailand, Filipina, dan Indonesia.

"Sangat sedih untuk mengonfirmasi bahwa kami harus membatalkan Flying Solo South East Asia Tour," tulis Pamungkas di akun resminya @pamungkas, seperti dikutip Kompas.com, Senin (27/4/2020).

Baca juga: Cerita Ariel Noah di Balik Konser #DiRumahAja: Chat-nya Cepat Banget

Pamungkas kemudian menjelaskan alasannya membatalkan turnya di lima negara itu.

"Dengan apa yang terjadi saat ini dengan dunia, akomodasi sangat dibatasi dan kemungkinan keluar Indonesia sulit untuk saat ini dan kemungkinan besar untuk beberapa bulan ke depan," tulisnya.

Di tengah pandemi virus corona (Covid-19) seperti sekarang ini, meskipun banyak penggemar yang kecewa, mereka memahami keputusan Pamungkas membatalkan tur-nya.

Baca juga: Konser Musik Amal Rhoma Irama Kumpulkan Dana Hampir Rp 800 Juta

"Malaysia bisa menunggu, tetap aman dude," tulis warganet.

"Stay safe dulu kita bang," tulis warganet lain.

"Tidak apa-apa, aku masih mencintaimu Pam," kata warganet lainnya yang ikut berkomentar.

Sebagai informssi, kasus positif Covid-19 di Indonesia hingga Minggu (26/4/2020) bertambah sebanyak 275 kasus.

Baca juga: Pamungkas: Baru Kali ini Manggung yang Nyanyi Cowok Semua

Dengan demikian, jumlah total kasus pasien yang terjangkit virus corona di Tanah Air kini mencapai 8.882 kasus orang.

Dalam periode yang sama, data memperlihatkan bahwa ada penambahan 65 pasien Covid-19 yang dinyataan negatif virus corona setelah menjalani dua kali pemeriksaan. Sehingga, total ada 1.107 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh.

Ada penambahan 23 pasien Covid-19 yang meninggal dunia dalam sehari. Dengan demikian, totalnya ada 743 pasien Covid-19 yang meninggal dunia sejak kasus ini diumumkan untuk kali pertama pada 2 Maret 2020.

Baca juga: Terlahir Setengah Tuli, Pamungkas Hanya Paham Bahasa Musik

Sementara jumlah pasien terinfeksi corona di dunia, hingga Minggu (26/4/2020) pukul 16.06 WIB mencapai 2.930.901 kasus.

Dari 2,93 juta orang yang positif terinfeksi Covid-19, 203.413 pasien meninggal dunia dan 838.306 dinyatakan sembuh.

Terdapat 210 negara dan wilayah di seluruh dunia yang telah melaporkan Covid-19.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com