Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Armada dan Awas Jatuh Cinta, 3 Fakta Menariknya

Kompas.com - 31/01/2020, 08:03 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah merilis triple single sekaligus atau "tringle", grup band Armada meluncurkan lagu bertajuk "Awas Jatuh Cinta".

Sang vokalis Rizal mengatakan, lagu keenam dari album baru mereka itu diciptakan oleh gitaris mereka, Mai.

"Alhamdulillah kami rilis single baru Awas Jatuh Cinta. Yang nulis Mai. Idenya dari Mai. Kami sempurnakan," kata Rizal saat ditemui dalam jumpa pers di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis (30/1/2020).

 

Kompas.com merangkum tiga hal menarik dari "Awas Jatuh Cinta":

1. Terinspirasi pengalaman pribadi

Mai menjelaskan, lagu tersebut terinspirasi pengalaman pribadinya saat mengejar cinta seorang gadis pada masa SMA. Gadis itu kini telah menjadi istrinya.

Inspirasi itu muncul ketika Mai sedang menunggu sang istri memasak untuk sahur pada bulan puasa tahun lalu.

Baca juga: Setelah Tringle, Armada Lepas Awas Jatuh Cinta

"Gue cuma lihatin istri gue lagi masak. Gue inget oh dulu kan. Iya jadi gue tuh sama istri gue pacaran dari SMA," tutur Mai.

"Dulu gua kelas 3, dia kelas 1, adik kelas mau gue deketin. Gue tipikal yang santuy, dulu gue ditolak tiga kali," lanjutnya.

2. Gandeng sutradara Fajar Bustomi

Armada menggandeng sutradara Fajar Bustomi untuk menggarap video musik lagu terbaru mereka, "Awas Jatuh Cinta".

Rizal menyebut, Fajar kerap menggarap klip video lagu-lagu Armada.

"Kalau Fajar ini beliau sudah ada bersama Armada sejak album kedua. Fajar bikin 'Mau Dibawa Ke Mana', 'Mabuk Cinta', 'Si Doel', sama ini," kata Rizal.

Baca juga: Armada Gandeng Sutradara Dilan, Fajar Bustomi Garap Video Musik Awas Jatuh Cinta

Fajar bercerita, kedekatan mereka membuatnya mudah mengeksplorasi ide saat memproduksi lagu-lagu Armada.

Fajar merasa seperti membuat sebuah film pendek dari cerita dalam lagu tersebut.

"Kami sudah satu frekuensi ya, jadi kalau ada lagunya Armada gua selalu gampang berimajinasi. Di video klip ini gue gampang banget bercerita," ucap Fajar.

3. Ada Angga Yunanda dan Yasmin Napper

Fajar Bustomi menggaet dua artis muda, Angga Yunanda dan Yasmin Napper, menjadi model video musik "Awas Jatuh Cinta".

Fajar tak ingin asal-asalan dalam menggarap klip lagu terbaru Armada band itu.

"Karena lagunya bagus kami enggak mau bikin klipnya asal. Jadi semuanya harus bagus. Gue jarang banget, biasa bikin video klip biasanya modelnya yang khusus video klip," ucap Fajar.

Fajar bercerita, begitu mendengar lagu tersebut, dia langsung terbayang Angga sebagai sosok pria dari lagu itu.

Baca juga: Garap Video Musik Armada, Fajar Bustomi Terbayang Angga Yunanda

"Gue lagi syuting film sama Angga terus gue dikirimin lagu. Gue dengerin lagunya. Depan muka gua si Angga, itu aja sih yang ada di kepala gua dia. Gue ngerasa Angga ini tepat," ucap Fajar.

Meski sempat ada kesulitan mencocokkan jadwal Angga dan Yasmin, sutradara film Milea itu menilai merekalah yang paling pas menjadi model dalam klip video itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com