Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BIGBANG Tuai Banyak Kritik Gara-gara Seungri, Taeyang Merasa Bertanggung Jawab

Kompas.com - 21/01/2020, 10:32 WIB
Novianti Setuningsih

Penulis

Sumber Koreaboo

KOMPAS.com - Personel BIGBANG, Taeyang merasa ikut bertanggung jawab atas kritik dan komentar negatif yang dialamatkan pada boygroup-nya setelah skandal yang dilakukan oleh Seungri.

“Saya ingin menyelesaikan semua isu secara realitis dan bijaksana,” kata Taeyang pada Esquire, sebagaimana dikutip dari Koreaboo, Senin (20/1/2020).

Menurutnya, sebagai bagian dari BIGBANG maka ia turut bertanggung jawab atas semua yang terjadi dalam grup.

Baca juga: Manis, Begini Cara Taeyang BIGBANG Perlakukan Penggemar

Walaupun, Taeyang mengaku sama sekali tak terlibat dalam skandal yang dilakukan oleh Seungri.

“Sebagian hidup saya dihabiskan bersama BIGBANG. Sebagian sisanya sebagai Taeyang. Hasilnya, saya banyak berinteraksi melalui grup saya," kata Taeyang.

"Dan lebih dari segalanya, saya mendapat banyak cinta dari penggemar karena menjadi bagian dari grup. Itu berarti, saya turut ambil bagian untuk bertanggung jawab juga,” ujar Taeyang melanjutkan.

Oleh karenanya, Taeyang merasa sudah menjadi kewajibannya melalui masa sulit bersama dengan BIGBANG.

Baca juga: Jawaban Taeyang Soal Masa Depan BIGBANG

Diketahui, Seungri mundur dari BIGBANG pada Maret 2019. Ketika itu, ia dikaitkan dengan kasus penyerangan di Burning Sun, menyediakan jasa prostitusi, hingga narkoba.

Hingga pada Januari 2020, Jaksa Penuntut Umum menyebut bakal mendakwa Seungri dengan tujuh tuduhan kriminal.

Tuduhan terhadap Seungri di antaranya, pelecehan seksual, perjudian ilegal, penyediaan layanan prostitusi, pertukaran uang ilegal.

Baca juga: Taeyang BIGBANG Bicara soal Coachella dan Pasar Loak

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Koreaboo
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com