Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER HYPE] Kisah Cinta Ginanjar dan Tiara | Jackie Chan Penyebab Hong Kong Airlines Bangkrut?

Kompas.com - 19/12/2019, 05:31 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kisah cinta Ginanjar dengan Tiara Amalia yang berbeda usia 32 tahun merupakan berita yang paling banyak dibaca sepanjang Rabu (18/12/2019).

Kemudian, pemberitaan mengenai aktor Jackie Chan yang dituding menjadi penyebab Hong Kong Airlines bangkrut juga banyak dibaca.

Berikut lima berita populer Hype sepanjang Selasa:

1. Kisah cinta Ginanjar dan Tiara Amalia

Setelah lima tahun cerai dengan mantan istrinya, Susi Riyanti, komedian Ginanjar Soekmana akan melepas masa dudanya.

Personel grup lawak Empat Sekawan itu akan mempersunting gadis asal Cianjur, Jawa Barat bernama Tiara Amalia pada Minggu (29/12/2019) mendatang.

Hari bahagia tersebut akan berlangsung di Jalan Kalimulya, Depok, Jakarta Barat.

Pasangan ini memiliki perbedaan usia 32 tahun.

Baca selengkapnya di sini.

2. Jackie Chan dituding penyebab bangkrutnya Hong Kong Airlines

Aktor Jackie Chan membawa dua boneka panda ketika berjalan di karpet merah Academy Awards ke-89 di Hollywood & Highland Center, Hollywood California, Minggu (26/2/2017).Frazer Harrison/Getty Images/AFP Aktor Jackie Chan membawa dua boneka panda ketika berjalan di karpet merah Academy Awards ke-89 di Hollywood & Highland Center, Hollywood California, Minggu (26/2/2017).

Bintang film Hong Kong, Jackie Chan, boleh saja selalu sukses dalam setiap film yang dibintanginya.

Namun, keberuntungan itu tidak berpengaruh pada produk yang memintanya menjadi brand ambassador atau pun bintang iklan mereka.

Bahkan, aktor 65 tahun itu dituding menjadi penyebab bangkrutnya maskapai penerbangan Hong Kong Airlines.

Sebagaimana diketahui, perusahaan penerbangan ini menghadapi persoalan keuangan dengan adanya serangkaian protes dan kondisi politik yang tak kondusif di Hong Kong.

Mereka juga diminta oleh Transport and Housing Board (THB) Hong Kong untuk membayar gaji karyawan dalam kurun waktu lima hari dan mengancam untuk menunda, bahkan mencabut izin operasi maskapai jika mereka gagal melakukannya.

Lucunya, di tengah kabar tersebut, Jackie Chan yang sejak 2017 lalu ditunjuk sebagai bintang iklan dituding menjadi penyebab kebangkrutan maskapai tersebut.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com