Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Star Wars: The Rise of Skywalker, Adegan Princess Leia hingga Kesedihan Oscar Isaac

Kompas.com - 16/12/2019, 12:03 WIB
Andika Aditia,
Dian Maharani

Tim Redaksi

Ada pula adegan R2-D2 merengek dan Chewbacca yang menggeram sedih. Namun, C-3PO menghibur mereka.

Lalu, apa kata Anthony Daniels, pemeran C-3PO mengenai adegannya yang emosional dan memunculkan banyak spekulasi penggemar?

"Itu kata-kata (yang disampaikan C-3PO) yang sangat indah dan berarti banyak hal. Bisa berarti selamat tinggal untuk penggemar saya, bisa juga berarti selamat tinggal untuk anda semua," kata Anthony Daniels saat menghadiri konferensi pers yang diselenggarakan di Tokyo, Jepang, Kamis (12/12/2019).

Saking emosionalnya adegan tersebut, sang sutradara, JJ Abrams beberapa kali mengulang adegannya, bahkan saat Daniels tidak berada di lokasi syuting.

Menurutnya, bergabung dengan tim produksi Star Wars adalah hal yang patut ia syukuri.

Oscar Isaac merasa sedih

Pemeran Poe Dameron dalam film Star Wars, Oscar Isaac mengaku sedih Star Wars: The Rise of Skywalker segera tayang di bioskop.

Ia sedih karena berarti babak pamungkas dalam trilogi Star Wars akan keluar dan produksi telah berakhir.

"Sekarang saya merasa seperti saya enggak mau film ini ada, karena saya harus mengucapkan selamat tinggal kepada teman-teman yang sangat nyaman bekerja bersama mereka," kata Oscar Isaac dalam konferensi pers yang diselenggarakan di Tokyo, Jepang, Kamis (12/12/2019).

Ia berharap dapat bekerja sama kembali dengan tim yang sama, baik itu untuk pengembangan cerita Star Wars maupun film lainnya.

Baca juga: Star Wars: The Rise of Skywalker Segera Tayang, Waspadai Epilepsi Fotosensitif

Perasaan yang sama juga dirasakan Daisy Ridley.

Pemeran Rey dalam Star Wars: The Rise of Skywalker mengaku sulit berpisah dengan rekannya sesama pemain maupun tim produksi.

"Saya sedih produksi film ini telah berakhir. Kami melewati hari-hari yang sangat luar biasa bersama, tertawa dan menangis bersama keluarga ini," ujar Daisy Ridley.

John Boyega, pemeran Finn, juga merasakan hal yang sama.

Terlebih, Boyega sudah mengikuti produksi tiga film Star Wars, yakni The Force Awakens, The Last Jedi, dan terakhir, The Rise of Skywalker.

"Saya tidak menyangka bisa bergabung di tiga film Star Wars. Saya merasa bangga dan senang, tetapi di saat yang bersamaan saya sedih harus berpisah dengan yang lain," kata Boyega.

Menurut rencana, film tersebut akan tayang pada 20 Desember 2019.

Film Star Wars: The Rise of Skywalker dibintangi Daisy Ridley, John Boyega, Oscar Isaac, Lupita Nyong’o, dan Andy Serkis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com